120 Turis China ke Sumbar, Insya Allah Bebas Viruscorona

oleh -1,098 views
oleh
1,098 views
Yunando, Coco's Tour Wilayah Sumbar, pastikan turis China ke Sumbar besok bebas Viruscorona, Sabtu 25/1.(foto: dok/iko)

Padang,—Besok flght langsung di Kunming dijadwalkan mendarat di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Sumatera Barat, sebuah itijihad dan schedule lama di rancang penggiat pariwisata untuk Pariwisata Sumbar Berkemajuan.

Tapi, banyak pihak berframing terkait mewabahnya Viruscorona di China atas kedatangan rombongan turis China tersebut.

Tapi pihak agen travel baik di negara China sendiri dengan Coco’s Tour wilayah Sumbar Yunando menegaskan turis dari China ke Sumbar Senin 26/1 asal Kunming daerah bebas dari sebaran virus.

“Kita sejak virus ini berjangkit terus lakukan koordinasi dengan pihak agensi di China,”ujar Nando kepada media ini, Sabtu 25/1

Nando memastikan pihak agency di China ketat soal ini, setiap tamu yang berangkat akan melewati pengecekan kesehatan thermal screening sesuai SOP yang berlaku di sana.

“Jika dinyatakan sehat, baru akan masuk melalui proses imigrasi dan bea cukai dan baru bisa naik ke pesawat terbang,”ujar Nando.

Dengan SOP di sana, Nando optimis semua tamu yang berangkat itu sudah terbukti sehat secara fisik dan siap untuk berwisata.

Bahkan Yunando menegaskan juga dari hasil rapat Sabtu pagi dengan pihak KKP akan melengkapi tamu dengan kartu kewaspadaan (high alert card) dan dari pihak dinas kesehatan akan menempatkan petugas mereka di beberapa point tempat wisata.

“Dari pihak travel, kami akan menyediakan hand sanitizer dan disinfektan di setiap bus, serta termometer yang akan dipakai untuk mengecek suhu tamu setiap hari sebelum memulai jadwal tour,”ujar Nando.

Bahkan sebut Nando,  otoritas di BIM juga akan melakukan thermal screening sebelum tamu masuk kedalam ruang imigrasi.

“Sesuai SOP yang berlaku, jadi artinya tamu akan melewati dua kali thermal screening, satu di bandara Kunming dan satu lagi di BIM,”ujarnya.(iko)