Bacarito Kopi, Lebih dari Sekedar Coffe Shop, Ayo Ngopi Kaum Millineal

oleh -1,717 views
oleh
1,717 views
Bacarito Kopi kaum millenial Padang punya gaya. (wanteha)

NONGKRONG di Coffee Shop sudah menjadi gaya hidup. Segelas kopi bagi generasi millenial tidak hanya soal rasa, tapi juga soal interaksi. Konsep ini diusung oleh Bacarito Kopi yang baru dibuka pada Sabtu (15/9) yang terletak di jalan Nipah no. 3 padang.

Dilokasi yang cukup strategis, Coffee Shop ini akan menjadi tempat baru bagi anak muda untuk berkumpul dan berinteraksi.

Bacarito Kopi, didirikan oleh tiga anak muda, yang melihat kopi dari sisi yang berbeda. Mengusung tagline bertemu, berbagai dan #bacarito, mereka bersepakat membuat tempat ngopi yang berbeda dengan yang lain.

“Di Bacarito Kopi kami menyediakan tempat yang nyaman untuk nongkrong. Kami sadar bahwa tempat ngopi itu adalah tempat berinteraksi, dan bercerita. Ini yang kami angkat dan kami tawarkan kepada anak muda di Padang,” jelas Owner Bacarito Kopi, Reza kepada wartawan.

Di sini, pengunjung dimanjakan dengan suasana yang nyaman. Semuanya didesain agar pengunjung betah bercerita dan mengopi. Pilihan warna serta aksesoris juga menambah kenyamanan. Seakan berada di rumah saja, tambahnya.

Perbedaan lainya adalah, coffe shop ini juga menyediakan barber shop. “Jadi sambil menunggu antrian menggunting rambut, pengunjung bisa memesan kopi sambil santai, kata Reza.

Menu yang ditawarkan beraneka ragam. Salah satu favoritnya adalah kopi susu dengan paduan yang pas. Selain itu, bagi yang tidak menyukai kopi, juga ada menu lain, seperti green tea, lemon tea, dan varian teh lainnya.

“Khusus di masa promosi yang, kami menawarkan buy 1, get 1, atau membeli satu gelas kopi, gratis 1 gelas lagi, cocok untuk berkumpul dan mentraktir sahabat sahabat anda,” lanjut Reza.

Sementara itu sejumlah pengunjung mengaku puas dengan rasa kopi yang ditawarkan. “Kopi dan susunya pas, harganya terjangkau pula,” kata piter, salah satu pengunjung.

“Tempatnya strategis, harga terjangkau, kopinya enak, tempatnya juga friendly, recomended pokoknya,” sebut Delfi, pengunjung yang lain.

“Kami mengajak anak muda dan komunitas untuk nongkrong disini, kami menawarkan roasted kopi yang spesial dan harga yang relatif terjangkau, kami tunggu di Bacarito Kopi,” tutup Reza.(wanteha)