Baliho Capres Ganjar Diganti Caleg DPR RI PSI, Warga Lapai Heran

oleh -683 views
oleh
683 views

Padang, – Sejumlah warga di Kelurahan Kampung Lapai dan para pengendara yang melintas di Jalan Jhoni Anwar, tepatnya di depan SJS Plaza terheran.

“Yo bagak (berani) Caleg DPR RI dari PSI ini, ganti billboard Capres Ganjar dengannya,”ujar Havis seorang warga yang melintas di Jalan Joni Anwar, Selasa 10/10-2023 pagi

Pasalnya, billboard besar di depan plaza itu, tiba-tiba diganti.

Havis mengaku heran sekaligus takjub, semalam dia lewat di depan SJS Plaza, masih terpampang dengan gagah billboard bergambar Ganjar Pranowo Capres 2024.

Tapi pagi subuh, ketika dia mau berangkat ke pasar, gambar Ganjar sudah diganti dengan gambar Dedy Bachtiar, Calon legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Daerah Pemilihan Sumatera Barat Satu (Sumbar 1).

“Selain foto Dedy Bachtiar dan logo PSI, Di Billboard itu juga tertulis Dedy Bachtiar Alumni SMA Don Bosco (DB). Ada apa ya.. kok baliho Ganjar diturunkan, padahal masa pendaftaran calon presiden masih lama,”ujar Havis, heran.

Keheranan yang sama juga disampaikan Hendra, pemuda setempat. Dia justru terkejut, ada yang ‘bagak’ menggantikan Billboard Ganjar Pranowo di lokasi jalan yang terbilang sangat ramai kendaraan lalu lalang setiap waktu.

“Dedy Bachtiar ini pasti orang hebat juga. Bisa dia menggantikan. Billboard Ganjar, pasti Dedy ini bukan orang sembarangan. Kalau tidak, mana mungkin dia se bagak (berani) itu,” terang Hendra.

Pergantian Billboard itu, ternyata menjadi bahan perbincangan warga Lapai di warung-warung sarapan pagi yang ada di sepanjang jalan Jhoni Anwar.

“Dedy Bachtiar ko tampaknya sangat serius ko mah. Pasti beliau ko urang hebat juo, walau awak alun kenal Bana Samo inyo (pasti beliau ini orang hebat juga, walau kita belum begitu kenal sama dia, red),” celoteh Edi, warga setempat sambil makan lontong pagi di sebuah warung di kawasan itu.

Semetara Dedy Bachtiar dikonfirmasi soal billboard di Lapai itu mengatakan itu bagian dari sosialisasi dirinya.

“Soal ganti mengganti itu tidak saya mengurus mungkin tim yang urus,”ujar Dedy yang saat ini baru mendarat di Mentawai.

Sedangkan tim Dedy Bachtiar diminta tanggapan membantah menghanti atau menurunkan billboard Capres Ganjar.

“Ah tidak itu timingnya aja tepat, pas sewa habis, kami masuk nyewa, gak ada ganti atau turunkan, bagi Bro Dedy Bachtiar dan Ketum PSI Kaesang, pemilu itu harus riang gembira,”ujar Tim Dedy menginfokan ke media lewat whatsapp. (***)