Padang, - Senator DPD RI asal Sumatra Barat, H. Irman Gusman, memberikan paparan mendalam tentang 4 Pilar Kebangsaan kepada mahasiswa di Padang dalam acara sosialisasi yang diadakan pada Minggu, (24/12/2024).
Kegiatan ini berlangsung di Universitas Meta Media Sumatera Barat dan diikuti oleh 150 mahasiswa dari berbagai universitas di kota Padang.
Dalam sosialisasi ini, Irman Gusman, yang akrab disapa Pak IG, menekankan pentingnya memahami dan menerapkan nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan, yaitu Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika.
Menurut Pak IG, kegiatan sosialisasi ini adalah tanggung jawab moral dan kewajiban setiap anggota DPR/MPR RI.
"Sosialisasi empat pilar kebangsaan merupakan langkah konkret untuk menjaga keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia," ungkapnya.
Dalam era globalisasi yang semakin deras, pemahaman terhadap nilai-nilai kebangsaan dinilai sangat substansial untuk menjaga jati diri bangsa.Irman menegaskan bahwa implementasi 4 Pilar Kebangsaan menjadi salah satu kunci utama dalam membangun solidaritas dan kohesi nasional.
"Empat pilar ini adalah fondasi utama bangsa kita. Tidak hanya dipahami, tetapi harus dimaknai sebagai alat perekat persatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," terang senator dari Sumatra Barat tersebut.
Dalam paparannya, Pak IG secara mendalam menjelaskan keempat pilar kebangsaan:
1. Pancasila
Editor : Redaksi