Jakarta, - Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Sumatera Barat, Budi Syukur, menghadiri pengukuhan Anindya Novyan Bakrie sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2024-2029 di Jakarta pada (16/1/2025).
Acara tersebut juga dihadiri langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, bersama para menteri Kabinet Merah Putih.
Pengukuhan ini menjadi momentum penting dalam perjalanan Kadin untuk membangun kembali perannya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.
Kehadiran para pemimpin nasional menegaskan pentingnya organisasi ini bagi masa depan perekonomian Indonesia.
Budi Syukur menyampaikan bahwa pengukuhan ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat sinergi di kalangan pengusaha Indonesia.
Menurutnya, pengusaha memiliki potensi besar untuk mendukung percepatan pemulihan ekonomi pasca-pandemi.“Momentum ini harus dimanfaatkan untuk menghidupkan kembali semangat Kadin dalam berkontribusi pada ekonomi bangsa,” ungkap Budi Syukur.
Dalam pidatonya, Presiden Prabowo menekankan pentingnya kekompakan dan kerukunan antaranggota Kadin agar dapat bersama-sama menghadapi tantangan global dan memanfaatkan peluang ekonomi di masa depan.
Pada momen yang sama, Ketua Kadin Sumatera Barat, Buchari Bachter, dan sejumlah pengurus lainnya turut hadir dan berbagi harapan besar terhadap kepemimpinan baru ini.
Mereka optimis bahwa kolaborasi yang solid di antara anggota Kadin dapat memberikan dampak signifikan bagi perekonomian nasional.
Editor : Redaksi