tribunsumbar.com, - Mau punya bisnis dengan modal kecil tapi hasil maksimal? Gampang! Kamu bisa coba terjun ke dunia franchise yang harganya cuma 2 jutaan.
Nggak perlu pusing bangun brand dari nol atau bikin sistem yang ribet. Cukup siapkan modal kecil dan kamu sudah bisa mulai usaha dengan brand yang sudah dikenal!
Menariknya, meskipun banyak yang bilang franchise butuh modal besar, ternyata ada juga loh yang murah dan tetap menguntungkan.
Nah, dikutip dari video unggahan kanal Youtube Bisnis Bagus, ternyata ada 7 rekomendasi franchise yang bisa kamu mulai hanya dengan modal sekitar 2 jutaan.
Sebelum itu, perlu kamu tahu kalau beberapa franchise murah ini sudah punya nama besar dan peminatnya banyak. Jadi, peluang suksesnya lebih besar dibandingkan kamu mulai dari nol.
Jadi ini cocok sekali bagi kamu yang pemula untuk mencobanya. Namun, tentu kamu juga harus dalami dulu franchise mana yang sesuai dengan pashionmu.7 Rekomendasi Franchise Modal 2 Jutaan
1. Bakso Pentol Planet
Siapa sih yang nggak suka bakso pentol? Jajanan ini sukses bikin ketagihan banyak orang. Mulai dari kalangan anak-anak sampai orang dewasa pasti menyukainya.
Bakso Pentol Planet yang dipopulerkan oleh Muhammad Tohama Sun di Trenggalek, Jawa Timur, menawarkan paket franchise dengan harga hanya 1,5 juta rupiah.
Editor : Rumpun