Painan, - Bupati Pessel, Hendrajoni bersama Kapolres, Dandim, Kepala OPD terkait cek Pos PAM di Carocok Painan. Guna memastikan situasi kondisi malam perayaan Idul Fitri berjalan, aman, lancar dan kondusif.
Pantuan dilokasi, kawasan obyek wisata Pantai Carocok Painan dipadati masyrakat, ingin merayakan malam Idul Fitri gemerlap lampu hias carocok painan menambah situasi obyek wisata carocok Painan semakin menarik.
Kepada awak media, Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni mengatakan, patroli wilayah ini.guna memastikan keamanan situasi kamtibmas di malam perayaan malam Idul Fitri di kawasan obyek wisata Pantai Carocok Painan.
"Mari kita jaga situasi Kamtibmas di wikayah kita. Jaga keamanan dan ketertibam bagi masyarakat ingin merayakan malam Idul Fitri, " ungkap Hendrajoni.
Ia menuturkan, keamanan dan ketertiban bukan semata - mata menjadi tanggung jawab dari Pemkab Pesisir Selatan, Kepolisian maupun TNI. Ini butuh kerjasama serta dukungan seluruh elemen masyarakat Pesisir Selatan.
Hendrajoni menegaskan jika Pemkab Pessel bersama Istansi terkait siap memberikan pelayanan terbaik bagi wisatawan ingin berkunjung ke obyek wisata yang ada di Kabupaten Pesisir Selatan."Alhamdulilah, menyambut libur lebaran Idul Fitri tahun ini, Pos PAM telah disiapkan oleh Polres Pessel bersama istansi terkait di beberapa titik telah siap," kata Hendrajoni.
Sementara itu, Kapolres Pessel AKBP. Derry Indra, S.I.K, M.H mengatakan, jajaran Polres Pessel bersama Kodim 0311/ Pessel siap bekerjasama siap membantu Pemkab Pessel, dalam menciptakan Harkamtibmas di wilayah Hukum Polres Pessel.
Polres Pessel juga telah menyampaikan himbuan di beberapa tempat di wilayah hukum Polres Pessel melalui spanduk, tentang beberapa hal menyangkut tentang keselamatan berlalu lintas pada pemudik.
" Silahkan kunjungi rest area di polsek - polsek jika ingin beristirahat bagi pemudik," sampai Kapolres Pessel. (***)
Editor : Redaksi