BMKG : Cabut Peringatan Dini Tsunami dan Mutakhirkan Kekuatan Gempa Sumur Banten

oleh -444 views
oleh
444 views
Sekitar dua jam usai gempa, BMKG cabut peringatan dini tsunami (foto: dok)

Jakarta,—Dua jam pasca peringatan dini tsunami usai Gempa Sumur Banten, Jumat 2/8, BMKG mencabut peringatan dini potensi tsunami.

“Berdasarkan SOP, BMKG pukil 21.44 WIB tadi mencabut peringatan dini potensi tsunami,”ujar Kepala BMKG Dwikorita pada pers confrennya.

Selain itu rilis awal gempa bumi Sumur Banten 7,4 Magnitudo, juga dilakukan pemutakhiran menjadi 6,9.Magnitudo yang sebaran guncangannya mencakup beberapa provinsi termasuk kuat dirasakan di Jakarta.

Presiden RI kepada media memerintahkan semua pihak pemerintah terkait untuk memantau situasi pasca gempa bumi dan kepada masyarakatnya Presiden Jokowi minta untuk selalu waspada. (own)