Dikaitkan Dugaan Kasus Korupsi Dinkes, Ini Kata Khairul Ikhwan

oleh -808 views
oleh
808 views
Dirut Perumdam Tirta Sago Khairul Ikhwan meluruskan isu miring terkait dugaan korupsi Kadinkes Payakumbuh, Selasa 15/3-2022. (dok/han)

Payakumbuh — Direktur Utama Perumdam Tirta Sago Kota Payakumbuh Khairul Ikhwan disebut terkait kasus dugaan kasus korupsi yang telah memenjara Kadinkes Payakumbuh.

Untuk menepis isu tak sedap itu kepada Kepala Biro www.tribunsumbar, Selasa 15/3-2022  di ruang kerjanya, Dirut Perumdam Tirta Saga Khairul. Ikhwan menepis dugaan dan tudingan itu. Ini klarifikasi Khairul Ikhwan atas isu miring itu…

Menurutnya, Perumdam Tirta Sago hanya sebagai saksi, karena pihaknya hanya meminjamkan uang kepada dinas kesehatan untuk pembelian Alat Pelindung Diri (APD).

“Karena keperluan mendesak (untuk Covid-19) kami meminjamkannya sesuai dengan aturan kepada dinas kesehatan, dan pihak dinas kesehatan berjanji akan mengembalikan pinjaman dalam waktu satu bulan,” ucapnya.

Dikatakan Khairul, adalah benar kalau dirinya selaku Dirut Perumdam Tirta Sago telah dipanggil oleh kejaksaan untuk dimintai keterangannya, sampai saat ini sudah 2 kali dipanggil untuk dilakukan BAP.

“Perumdam Tirta Sago hanya sebagai saksi, karena uangnya dipinjam kepada kami, terkait realisasinya, kami tidak tau, itu urusan dinas kesehatan,” tutupnya.

Sebelumnya, Kejaksaan Negeri Payakumbuh menggeledah Dinas Kesehatan, RSUD Adnand WD Payakumbuh, PDAM dan salah satu Bank di Payakumbuh, pada 15 November 2021 lalu. Yang berbuntut kepada penetapan tersangka Kepala Dinas Kesehatan Payakumbuh Bakhrizal.

Bakhirzal disangkakan penyidik Kejari Payakumbuh melakukan tindakan korupsi Covid-19 Alat Pelindung Diri (APD) dan dilakukan penahan pada Jumat 11 Maret 2022 lalu.(han)