Gaweeet Anak SD ‘Seruduk’ DPRD Sumbar

oleh -517 views
oleh
517 views
Sekwan DPRD Sumbar Raflis ajari anak-anak berDPRD, Selasa 10/9 (foto: nov)

Padang,—Pagi ini suasana sedikit gaduh terdengar di DPRD pasalnya puluhan orang berpakai putih dan celana pendek warna merah memasuki gedung wakil rakyat Sumbar.

Kenapa?, Adakah aspirasi mereka tak diperjuangkan wakil rakyat, berani betul siswa sekolah datang seruduk kantor wakil rakyat Sumbar terhormat.

Jangan larut membaca, puluhan anak sekolah dasar ke DPRD ternyata dalam rangka memenuhi minat pembelajaran fungsi lembaga negara, siswa dari Yari.

Para siswa Yari School didampingi para pendidik, diterima langsung Sekretaris DPRD Sumbar H.Raflis,SH didampingi Kasubag dokumentasi Lazwardi dan Kasubag Rumah Tangga Ulil Amra.

Raflis mengatakan, kunjungan siswa sekolah dasar (SD) atau junior Yari School diterima dengan rasa kasih sayang, dan akan ditunjukkan sesuatu yang berkaitan dengan kerja Dewan.

Sekwan juga memberitahukan, fungsi Dewan dan semua yang berkaitan dengan legislatif.

“Anak-anak yang kami sayangi, dewan adalah rumah rakyat, sehingga kami akan membawa anak-anak untuk melihat gedung rakyat ini,”ujar Raflis dengan penuh kasih sayang seorang bapak kepada anaknya.

Sekaitan dengan kunjungan tersebut, wakil kepala sekolah Yari school Septika Meri, yang mendampingi murid dan guru mengatakan, amat berterima kasih dengan penerimaan dan rasa kekeluargaan.

“Kami sangat berterimaksih pada bapak sekwan, yang sudah berkenan menerima dengan rasa kasih sayang serta kekeluargaan,” ungkapnya.

Ditambahkannya, ini merupakan kunjungan kedua sekolah tersebut, sebelumnya pada 2013, kunjungan yang sama pernah dilakukan. Ketika melakukan kunjungan tersebut, para siswa dan guru merasa puas, bahkan terlihat gembira.(nov)