Genius Umar Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Massal di Objek Wisata Pantai Gandoriah

oleh -98 views
oleh
98 views

Kota Pariaman — Walikota Pariaman, Genius Umar Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Massal di Objek Wisata Pantai Gandoriah, Senin (5/7/2021). Vaksinasi Massal ini menyasar kepada para Pedagang, Pelaku Wisata, Pengunjung, Lansia dan Masyarakat umum yang berada di lokasi destinasi wisata unggulan Kota Pariaman ini.

“Hari ini, bekerjasama dengan TNI dan Polri, dalam hal ini Kodim 0308 Pariaman dan Polres Pariaman, kita mengadakan vaksinasi massal untuk masyarakat umum, pedagang, pelaku wisata, lansia dan pengunjung yang ada di pantai Gandoriah ini,” ujarnya.

Genius Umar mengatakan untuk menciptakan Herd Imunity di daerahnya, dirinya bersama stakeholder terkait terus bekerja keras mewujudkan hal tersebut.

“Kita setiap hari terus melaksanakan vaksinasi, baik di Puskesmas yang ada, maupun di lokasi keramaian dan instansi vertikal lainya, dengan harapan 70 persen masyarakat kita, sudah divaksin, sehingga kita dapat wujudkan Herd Imunity,” tukasnya.

“Vaksinasi Massal ini bukan hanya untuk warga Kota Pariaman saja, tetapi juga untuk warga daerah lainya yang sedang berada di Pantai Gandoriah ini, cukup dengan membawa KTP atau KIA bagi anak, dan nomor handphone, mereka sudah dapat divaksin, Gratis,” ungkapnya lebih lanjut.(mckp)