Gudang KPPS Koto XI Tarusan Terbakar

oleh -597 views
oleh
597 views
Penyebab kebakaran gudang logistik Pemilu di Tarusan Pessel.masih diselidiki Inafis Polda Sumbar.(foto: gi)

Painan,—Kala suasana rekapitulasi Pemilu sibuk-sibuknya di tingkat KPPS, eee justru kebakaran hebat terjadi di gudang logistik suara di Kantor Camat Koto XI Tarusan. Senin 22/4, pukul 01.00 Wib.

Dari pantauan awak media di sana  gudang terbakar itu di dalamnya terdapat logistik kotak surat suara.

Kepanikan dikabarkan dirasakan sejumlah warga dan petugas serta pihak keamanan berada, mereka spontan berupaya  memadamkan kobaran api dengan alat seadanya, sambil menyelamatkan kotak suara.

Bupati Pessel Hendrajoni, Kapolres Pessel AKBP. Fery Herlambang, S.iK, MM dan Dandim 0311 Pessel bersama Perangkat Daerah turun langsung melihat dari dekat lokasi kebakaran gudang logistik Kotak suara di Kecamatan Koto XI Tarusan. Termasuk tim Inafis Polda Sumbar bersama Polres Pessel turun melakukan olah TKP.

Bupati Hendrajoni berpesan pada masyarakat serta semua pihak agar tetap ikut menjaga situasi Keamanan, Ketertiban dan ketentraman di wilayahnya. Jangan, muda percaya isu hoax, dan mudah terhasut oleh hal yang belum jelas.

“Atas kejadian ini, biarkan tim penyidik bekerja, untuk mencari penyebab kebakaran ini,”ujar Hendrajoni.

Kapolres Pessel AKBP Fery Herlambang menegaskan, anggotanya tengah melakukan proses penyelidikkan dengan melibatkan tim Inafis Polda Sumbar.

“Saat ini, tim Inafis tengah melakukan penyelidikkan terkait penyebab kebakaran, kita belum bisa simpulkan penyebab kebakaran ini,” ujar Kapolres.

Untuk mengantisipasi kejadian terulang di wilayahnya,  Fery tetap menyiagakan personil di setiap Kecamatan, atau di tingkat KPPS dan Kabupaten.

Sementara itu Divisi Teknis KPU Pessel Medo Patria ketika dikonfirmasi menjelaskan, berdasarkan data yang ada di gudang terbakar terdapat 785 kotak suara dan sekitar 36.000 surat suara, serta menghanguskan 10 kotak suara. Hanya saja, masih ada belum terhitung.

“Ada sebagian yang terbakar, tidak hangus semuanya. Dan, masih kita hitung,”ujarnya.

Ketua Panwaslu Pessel Erman Wardison di tempat berbeda mengatakan sejauh ini pihaknya sedang turun kelapangan untuk melakukan pengumpulan bukti – bukti dan keterangan saksi. Dan, nantinya segera dikoordinasikan dengan pihak KPU Pessel.

” Kita, belum bisa simpulkan karena kami sedang kumpulkan bukti – bukti,”ujar Erman singkat.(gi)