HANI 2021 Diperingati Sscara Virtual, Hamsuardi Pesankan Ini…

oleh -240 views
oleh
240 views
Bupati Pasbar bersama Forkompida peringati HANI 2021 secara virtual dan lahirkan Program Bersinar, Senin 28/6-2021. (foto: jonhar)

Pasaman Barat, —Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2021, Senin 28/6-2021. Peringatan digelar secara virtual di ruang Balkon kantor bupati setempat.

Bupati Hamsuardi memimpin langsung peringatan HANI 2021 bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Pasaman Barat, Irwan Effenry serta stakeholder terkait lainnya.

Bupati Hamsuardi mengajak masyarakat Pasaman Barat untuk mendukung program Desa Bersih Narkoba (Bersinar). Hal ini dilakukan untuk memperkuat aksi dan kerja sama secara global dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya narkoba.

“Narkoba harus kita berantas di Pasbar, baik tingkat kabupaten hingga pelosok nagari yang ada, karena ini adalah musuh kita bersama. Narkoba dapat merusak masa depan penerus bangsa kita,”ujar Hamsuardi.

Kepala BNNK Pasaman Barat Irwan Effenry, menyebutkan program Bersinar tersebut nantinya akan melahirkan peraturan nagari. Nantinya peraturan nagari itu akan didorong agar badan musyawarah (Bamus) masing-masing nagari dapat melahirkan suatu aturan hukum sosial dan hukum adat.

“Adanya peraturan nagari ini nantinya, akan mempersempit ruang gerak peredaran gelap narkotika terutama di Pasaman Barat”, ujar Irwan Effendri.

Untuk mengatasi hal tersebut, lanjutnya, BNNK dan aparat kepolisian tidak akan mampu memberantas penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika tersebut.

“Perlunya kerjasama semua pihak untuk bahu-membahu dalam mewujudkan Pasaman Barat bersih dari Narkoba, ” ujarnya.

Itu, kata Kepala BNNK menjadi tanggung jawab bersama. Untuk itu dihimbau kepada ninik mamak, alim ulama, candiak pandai, tokoh masyarakat, pemerintah nagari, pemerintah daerah serta pemerintah vertikal lainnya untuk membantu mempersempit ruang gerak pengedaran narkoba di Pasbar.

“Kepada generasi muda yang sedang mencari jati diri agar senantiasa menjauhi narkoba. Terus semangat untuk mencapai impian,” ujar Irwan. (jonhar)