IPPM-BK Rangkul Organisasi Mahasiswa Lain untuk Saling Solider

oleh -407 views
oleh
407 views
IPPM-BK berkolaborasi dengan organisasi mahasiswa daerah lain di Malang, gelar aksi solidaritas untuk korban bencana gempa di Pasaman. (dok/deko)

Malang,—Tidak hanya sebatas internal organisasi, terdapat 33 organisasi daerah lainnya yang dilibatkan dalam kegiatan ini.

Semangat persatuan mahasiswa dari berbagai daerah juga meningkatkan nilai-nilai persaudaraan di antaranya. dengan kegiatan itu, IPPM-BK berhasil menyatukan rasa kemanusiaan antar organisasi kemahasiswaan di Kota Malang.

Sebagai rasa empati terhadap saudara yang tengah dilanda musibah, infro dari IPPM-BK persatuan generasi muda dalam membangun kerjasama untuk tolong menolong di Malang pantas untuk diapresiasi.

Terlebih di era pandemi covid-19, banyak keterbatasan yang harus dipatuhi demi mencapai tujuan bersama.

Partisipasi tiap-tiap mahasiswa diharapkan dapat meringankan keresahan dan dapat membantu masyarakat Pasaman Barat yang terkena musibah.

Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Bundo Kanduang (IPPM-BK) Kota Malang, dan beberapa organisasi mahasiswa daerah lain, seperti ISBA Malang (Bangka Blitung), imade malang (Bali), Himajang Unisma (Lumajang), IPPMST Malang ( Sulawesi Tengah), HIMAJA (Jambi), IKMSB Malang (Sulawesi Barat), Siger Malang (Lampung), MAHATMA ( Mahasiswa Tuban Unisma), IPMAN MALANG (ikatan pelajar dan mahasiswa kabupaten Nunukan ), FKMP KOBAR – Malang Raya, FINE MALANG (Forum Intelektual Nuhu Evav) Maluku Tenggara dan IPPMA (Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Aceh) Malang, turun aksi ke jalan galang solider bersama untuk korban gempa Paman Barat.

“Terima kasih mengepakkan sayapnya untuk turun ke jejalan kota tersebut. Penggalangan dana dilangsungkan selama du hari berturut-turut sejak Sabtu, 5 Maret hingga Minggu, 6 Maret  2022. Hari pertama bertempat di titik-titik jalan Kota Malang yang berpusat di KNPI Malang, Jalan Kawi, “ujar Denni kepada media ini, Selasa 8/3-2022.

Sedangkan hari kedua kata Denni diwarnai dengan penampilan kesenian seperti acoustic dan tarian daerah di Taman Merjosari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Tarian aceh yaitu Saman dan Ratoh Jaroe.(deko)