Jalankan Instruksi Presiden, Roy Madea Oka Gelar Silaturahmi Pemuda Pancasila Kota Padang

oleh -2,272 views
oleh
2,272 views
MPC PP Padang siap sukseskan perintah Presiden Jokowi, Minggu 1/12 (foto: dok/nov)

Padang,—Ketua Pemuda Pancasila Kota Padang, Roy Madea Oka lakukan silaturahmi bersama PAC Dan Ranting se-MNPC Sabtu 30/11 lalu.

Acara ini lain tidak untuk memperkokoh idealisme organisasi dalam memperkuat jiwa Pancasila, dan merupakan implementasi dari instruksi Presiden RI pada Mubes Pemuda Pancasila ke 10 pada 25-28 oktober lalu di Jakarta.

Pada Mubes tersebut Presiden RI Joko Widodo menginstruksikan kepada semua kader dan pengurus Pemuda Pancasila, agar mendukung setiap program pemerintah,untuk menjaga ketertiban, keamanan NKRI dan turut serta mengawasi penyalahgunaan narkoba.

Dalam kesempatan tersebut Roy Madea Oka mengatakan, aga seluruh jajaran Pac Dan ranting bisa menerapakan instruksi Presiden tersebut, guna menjaga kelangsungan NKRI yang bersih dan terkendali.

Selain menyampaikan instruksi Presiden, Roy Madea Oka juga meminta agar seluruh anggota Pemuda Pancasila, juga ikut mengawal perda serra bersinergi dengan pemerintah daerah, terutama dalam mengawasi pengusaha nakal yang tidak mentaati peraturan daerah.

Banyak di antaranya Perda yang perlu diawasi, seperti penertiban tempat-tempat maksiat di kota Padang, Sehingga Pemuda Pancasila tidak lagi dicap sebagai organisasi preman dan berutal, seperti anggapan masyarakat selama ini, dengan motto MPC kota Padang “from zero to hero” ” dengan artian “dari haram jadah ke sajadah”.

“Kami meminta kepada masyatakat agar bisa mengawasi kader dan pengurus Pemuda pancasila dilapangan, jika nanti terbukti membuat onar ditengah tengah masyarakat Maka Kami akan tindak tegas dan beri sanksi, sesuai aturan organisasi”, tegas Oka.

Pernyataan tegas ketua MPC Kota Padang juga diamini Ketua BPK Mukhlis Ramli yang mengatakan, akan terus berbenah dan memperbaiki manajemen agar bisa mewujudkan Pemuda Pancasila yang elegan, intelektual serta profesional.

Ketua MPC kota Padang Roy Made Oka juga membentuk sebuah Badan Penyuluhan dan Pembelaan Hukum (BPPH ) yang diketuai Mardial Hasan.SH dengan dibantu 20 orang tenga ahli advokat.

Wadah ini dibentuk guna melindungi kader dan pengurus dari jebakan hukum,sehingga organisasi bisa berjalan baik dan kader bisa memahami hukum dengan baik.

“Wadah ini bisa membantu kader atau anggota Pemuda Pancasila agar mengerti tentang hukum Dan solusinya sehingga kader atau anggota bisa lebih kritis lagi di tengah-tengah masyarakat nanti,” tukuk Mardial.(rilis/nov)