Kabar Lafran Pane Pendiri HMI jadi Pahlawan Nasional Banggakan Kader di Daerah

oleh -4,311 views
oleh
4,311 views
Pendiri Lafran Pane dianugerahi Pahlawan Nasional bikin bahagia jutaan kader HMI seluruh Indonesia, Selasa 7/11. (foto: dok)
Pendiri Lafran Pane dianugerahi Pahlawan Nasional bikin bahagia jutaan kader HMI seluruh Indonesia, Selasa 7/11. (foto: dok)

Padang,—Pendiri Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Lafran Pane ditetapkan menjadi Pahlawan Nasional pada peringatan Hari Pahlawan tahun ini.

Kabar itu didapat kader HMI Sumbar Gindo Ramdalel dari whatshap group percakapan putera Lafran Pane, Iqbal Pane dari pihak Kementerian Sosial.

“Allhamdulillah, Almarhum Bang Lafran Pane dikukuhkan menjadi Pahlawan Nasional, ini hasil doa dan perjuangan panjang jutaan kader HMI di seluruh Indonesia,”ujar Ramdalel, Selasa 7/11 kepada media ini.

Dari informasi putera almarhum, Iqbal Pane prosesi penyerahan Keputusan Presiden dilakukan 9 November di Istana Negara, pada 8 November dilakukan gladi-resik

 

Menurut Ramdalel, dianugerahi Lafran Pane menjadi Pahlawan Nasional tentu menjadi darah segar menginspirasi bagi kader HMI se Indonesia.

“Sebagai generasi sekarang tentu kami menjadi yunior pelanjut atas pesan-pesan dari pendiri HMI,”ujarnya.

Bukan apa, dari sejarah pun kata Ramdalel sudah melihat bukti kebaikan apalagi kehebatan para pendahulu.

“HMI oleh para pendahulu selalu terdepan dan ikut campur terhadap semua soal-soal keummatan dan kebangsaan di Indonesia sejak dulu hingga nanti, bermula dan berakhir di tangan kader HMI,”ujarnya.

Harusnya kata Ramdalel, sejatinya para kader HMI jaman now, musti menjaga konsistensi perjuangan para pendahlu terutama apa yang menjadi cita-cita Lafran Pane.

Jadikan momentum kebahagiaan HMI hari ini, dengan penganugerahan Lafran Pane sebagai pahlawan nasional, seiring dengan Munas Kahmi  bulan ini d Medan.

“Artinya, Kahmi berjaya dan bahagia, dengan mengembalikan identitas diri para kader, sebagaimana termaktub dalam kitab-kitab konstitusional HMI-Kahmi itu sendiri,”ujarnya.(wandi)