Ketua DPRD Motivasi Siswa Tanah Datar Siap Hadapi UN

oleh -495 views
oleh
495 views
Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yondra memimpin upacara bendera untuk memotivasi yang akan mengikuti Ujian Nasional di MTsN 8 Pasie Laweh. (foto: fantau)

Batusangkar, — Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yondra memberikan motivasi kepada seluruh siswa kelas IX SLTP yang akan mengikuti ujian nasional (UN) 2019.

“Mengingat pelaksanaan Ujian Nasional 2019 bagi SLTP sudah semakin dekat diharapkan para siswa mempersiapkan diri untuk siap mengikuti ujian dengan nilai yang tinggi,”ujar Anton saat memimpin upacara bendera di MTsN 8 Pasie Laweh, Kecamatan Sungai Tarab, Senin 25/3.

Ia menyebut pemerintah daerah mempunyai kepentingan dan kepedulian terhadap kesiapan siswa di tingkat SLTA, SLTP dan SD dalam menghadapi UN, sehingga pimpinan daerah beserta OPD diturunkan untuk memberikan motivasi.

“Kami mengajak semua pihak, baik orangtua, guru dan masyarakat agar senantiasa memberikan bimbingan dan dorongan kepada siswa sehingga mereka siap menghadapi UN,” katanya.
Anton juga meminta siswa untuk mempersiapkan diri dengan baik karena waktu berjalan cepat, tambah frekwensi belajar perorangan atau berkelompok, jangan lupa berdoa kepada Allah SWT dan senantiasa minta restu dan doa orangtua.

Anton menyebut pemerintah daerah akan membantu kelanjutan pendidikan siswa yang berasal dari keluarga tidak mampu untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggu negeri.

Disebutkan, jumlah peserta UN 2019 di Tanah Datar sebanyak 12.415 siswa di mana terdiri dari SMA sebanyak 2.944 siswa, MA 1.608 siswa, SMK 1.069 siswa, SMP 3.837 siswa, MTs 2.395 siswq dan Paket B dan C sebanyak 562 siswa.

Untuk Pelaksanaan UN bagi SMK pada 25 sampai 28 maret 2019 , SMA/MA 1, 2, 4, dan 8 April 2019, dan SLTP pada 22 sampai 25 April 2019. (fantau)