Knalpot Resing Disikat Polsek Sungai Beremas

oleh -405 views
oleh
405 views
Razia Pekat, knalpot resing diamankan Poksek Sungai Beremas Pasaman Barat, Sabtu 3/7-2021. (foto: dok/jonhar)

Pasaman Barat,— Di Sungai Beremas Pasaman Barat jangan coba-coba pakai motor dengan knalpot resing.

Pihak Kepolisian Sektor Sungai Beremas, Polres Pasaman Barat (Pasbar) tak kasih ampun pada razia Pekat, Polsek di situ sikat 25 unit kendaraan roda dua menggunakan knalpot resing.

Razia digelar di depan Mako Polsek Sungai Beremas, Jorong Kampung Padang Selatan, Nagari Air Bangis Kecamatan Sei Beremas, Kabupaten Pasaman Barat, Sabtu 3/7-2021 pukul 20.30 WIB.

Kapolres Pasaman Barat, AKBP Sugeng Hariadi melalui Kapolsek Sungai Beremas Iptu Alfian Nurman mengatakan kegiatan dilakukan bertujuan guna menciptakan kenyamanan kepada masyarakat.

“Kegiatan tersebut kita lakukan agar terciptanya kenyamanan kepada masyarakat, untuk itu kita melakukan penertipan terhadap pengendara yang menggunakan knalpot resing alias tidak sesuai dengan SNI, Selain itu sasaran kita juga membidik pelaku Curanmor dengan cara memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan.”ujar Iptu Alfian Nurman, Senin 5/7-2021.

Operasi Pekat dipimpin langsung Kapolsek Sungai Beremas Iptu Alfian Nurman beserta Personil Polsek Sungai Beremas, Personil Sat Lantas/Pos Parit, Personil Koramil Air Bangis, Staf Kecamatan Sungai Beremas, Staf Nagari Air Bangis. (jonhar)