Mancing Maniak Sekaligus Beramal

oleh -498 views
oleh
498 views
Inilah temlat mancing baru, Sakeso namanya dibuka mulai Senin 22/2 (foto: dok/gus)

Agam,—Bagi masyarakat penghobi mancing maniak di wilayah Agam sekitarnya, akan dibuka secara resmi tempat pemancingan yang nyaman pada hari Senin 22 Februari 2021.

Lokasi tempat pemancingan berada di belakang Surau Batuang, Jorong Batu Balantai, Nagari Canduang Koto Laweh, Kecamatan Canduang, Agam.

Selain dapat menyalurkan hobi memancing, para pemancing maniak itu dapat sekaligus beramal. Karena setiap satu kilogram ikan yang berhasil dipancing akan disisihkan pengelola untuk kegiatan sosial.

“Kita ingin tempat pemancingan ini bisa menjadi salah satu media untuk beramal. Kami akan menyisihkan untuk kegiatan sosial,” kata Alhadi, pengelola tempat mancing SAKESO, Kamis 17/2.

Dijelaskan Alhadi, sebelum tempat pemancingan resmi dibuka, pada hari Minggu 21 Februari 2021 akan dilaksanakan lomba mancing. Peserta terbatas hanya 34 orang dan harus mendaftar terlebih dahulu.

“Tempat pemancingan juga menyediakan makanan ringan. Para pemancing dapat menikmati menu sederhana sekaligus melihat pemandangan indah dari lantai 2 pondok, ” jelas Alhadi.

Belakangan ini animo masyarakat untuk mancing ikan meningkat tajam, terbukti dari banyaknya dibuka tempat pemancingan di beberapa daerah. Toko penjual alat pancing juga semakin banyak.(gus)