Menuju Generasi Emas, Ikasmantri98-FKM Unand Gelar Seminar

oleh -884 views
oleh
Diskusi: Dekan FKM Unand Defriman Djafri bersama Ikasmantri 98 saat bersilatrahmi dengan Kepala SMA 3 Padang Ramadhansyah, kemarin. (foto: doc0
Diskusi: Dekan FKM Unand Defriman Djafri bersama Ikasmantri 98 saat bersilatrahmi dengan Kepala SMA 3 Padang Ramadhansyah, kemarin. (foto: doc0

Padang,—Satu lagi kegiatan positif dilakukan Ikasmantri Padang. Kali ini, Ikasmantri angkatan 1998 yang punya gawe. Dengan bekerjasama Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Andalas, ikatan alumni ini pun dalam waktu dekat akan menggelar seminar bertajuk Generasi Emas untuk Indonesia Cerdas.

Seminar ini merupakan bagian dari pengabdian masyarakat yang diusung dua lembaga berbeda itu. Kegiatan ini pun menggandeng SMA 3 Padang. Dan, di SMA 3 Padang inilah kegiatan akan dilaksanakan.


Kepastian kegiatan itu terangkum saat panitia dan pengurus Ikasmantri 98 bersilaturahmi ke Sekolah. Mereka disambut langsung Kepala Sekolah Ramadhansyah.

“Kami menyambut baik kegiatan ini. Sebab, kegiatan ini sangat positif untuk menambah pengetahun para remaja tentang pentingnya kesehatan,” ujar Ramadhansyah.

Pada kunjungan silaturahmi itu, hadir juga Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Andalas Defriman Djafri, SKM, MKM, Ph.D. Defriman yang juga alumni SMA 3 Padang tamatan 1998 ini membeberkan latar belakang kegiatan itu.

Menurutnya, masa remaja periode terjadinya pertumbuhan yang pesat baik secara fisik, psikologis maupun intelektual. Sifat khas remaja mempunyai rasa keingintahuan yang besar, menyukai petualangan dan tantangan serta cenderung berani menanggung risiko atas pebuatannya tanpa didahului oleh pertimbangan yang matang.

Apabila keputusan yang diambil dalam menghadapi konflik tidak tepat, mereka akan jatuh ke dalam perilaku berisiko dan mungkin harus menanggung akibat jangka pendek dan jangka panjang dalam berbagai masalah kesehatan fisik dan psikososial.

“Alasan itulah, kami mengangkat kegiatan pengabdian masyarakat dengan tajuk “Generasi Emas untuk Indonesia Cerdas” untuk menciptakan generasi emas yang cerdas dan berkarakter,” ujar Dekan termuda di Unand itu.

Selain itu, juga akan menanam pengetahuan kesehatan reproduksi kepada siswa/i SMAN 3 Padang. Dan, pengenalan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas.

“Kegiatan ini akan dilaksanak dua hari, Jumat dan Sabtu (13/14/10) pekan depan. Dan, akan dibuka oleh Walikota Padang,” tambah Defriman.(rilis)