Minang United Motivasi Geliat Ekonomi

oleh -571 views
oleh
571 views
Gelaran Minang United di Pantai Purus bantah geliat ekonomi era pemerintahan Jokowi lesu, Sabtu 23/3 (foto: nof)

Padang,—-Minang United bukan hanya mendongkrak motivasi milenial, tetapi juga mendorong motivasi geliat ekonomi, dari sekala kecil sampai besar.

Acara minang United yang diadakan Sabtu 23/3 dengan lokasi tepi pantai Purus Padang, menghadirkan para pedagang dengan semua skala, yang bisa menjadi motivasi bagi pelaku bisnis di Ranah Minang khususnya, Indonesia umumnya.

Firman, seorang pengusaha merchandise yang ambil bagian dalam acara tersebut sangat merasa gembira, selain counter gratis juga sangat representatif.

Menurut Firman, acara ini sangat humanis dan layak sebagai ajang promosi dalan meningkatkan geliat bisnis.

“Kami sangat bahagia dengan bisa ikut andil acara Minang United ini, selain tempat geratis juga diberi motivasi lain dalam peningkatan bisnis,” ungkap Firman.

Ditambahkannya, jika pemerintah saat ini masih diberi kesempatan untuk memimpin berikutnya, akan ada peningkatan jauh lebih baik.

Hal senada juga disampaikan Veri dari perusahan yang sudah go publik, di mana sejak pemerintahan era Jokowi dia merasa geliat bisnis semakin maju.

“Kami dari perusahaan sangat mendukung kegiatan Minang United, yang seiring dan sejalan dengan apa dilakukan pemerintah dalam memotivasi geliat ekonomi,”ujar Veri.

Mereka berharap kegiatan seperti ini secara berkelanjutan, sehingga masyarakat ternotivasi dalam berusaha serta menciptakan lapangan kerja dan tidak lagi berharap banyak untuk mencari lowongan kerja.

Acara diadakan Minang United akan berlangsung sampai pukul 22.00 Wib, dengan berbagai kegiatan, baik hiburan maupun keagaman.(nov)