Momen Pelantikan Presiden, Hj Nevi Zuairina : Ayo Bersama Ujudkan Indonesia Berjaya Dunia

oleh -822 views
oleh
822 views
Anggota DPR RI Dapil Sumbar II dari PKS, Hj Nevi Zuairina ucapkan selamat atas pelantikan Joko Widodo-Kiyai Ma'ruf Amin jadi Presiden dan Wakil Presiden, Minggu 20/10 (foto: dok)

Jakarta,—Minggu 20 Oktober Presiden dan Wakil Presiden pendulang suara rakyat terbanyak Pemilu Presiden April 2019, Joko Widodo- Kiyai Ma’ruf Amin dilantik.

Momen pelantikan presiden dan wakil presiden Minggu itu menjadi sejarah Indonesia tentang komitmen dan konsisten dalam berdemokrasi.

Momen pekantikan di MPR RI Minggu 20 Oktober, Anggota Komisi VI DPR RI dari
Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Nevi Zuairina memandang strategis untuk gelorakan tekad bersama.

“Ayo pak presiden bersama kita ujudkan Indonesia berjaya dunia, dan ini juga menjadi harapan 250 juta lebih rakyat Indonesia,”ujar Hj  Nevi Zuairina, lewat siaran pers diterima media ini, Sabtu 19/10.

Pemimpin baru (presiden dan wakil presiden) harus mampu mewujudkan kejayaannya melalui “Sumber Daya Manusia (SDM) Unggul” dan memberi perluasan lapangan pekerjaan sesuai dengan program yang dicanangkan pemerintah.

Legislator Perempuan dari PKS ini mengatakan bahwa, SDM Unggul perlu dibangun secara kuat karena pada persaingan global, penguasaan ekonomi bangsa yang berujung pada kesejahteraan bukan lagi didominasi oleh penguasaan minyak, tambang dan properti.

Tapi penguasaan bidang pangan, teknologi dan informasi akan mendominasi perekonomian bangsa kita di masa mendatang bersaing dengan bangsa-bangsa di luar negeri.

“Memberi kesempatan anak bangsa untuk bekerja karena kemampuan pemerintah memberi lapangan pekerjaan sangat diperlukan oleh seluruh rakyat Indonesia. Kita semua, seluruh elemen bangsa, apapun latar belakangnya, sukunya, partainya, agamanya, bila memang pemerintah mampu memberikan perbaikan kepada negara, memberikan kesejahteraan pada rakyatnya, memberikan rasa aman pada penduduknya, kita wajib memberi dukungan sepenuhnya,”ujar Nevi yang juga istri Gubernur Sumbar Irwan Prayinto ini.

Legislator Sumbar ini mengatakan, bahwa pemerintah sebagai lembaga eksekutif, nantinya perlu bersama – sama dengan lembaga legislatif (DPR), serta seluruh masyarakat di mana pun berada, untuk bersinergi membangun Indonesia yang kuat, sehat, berkualitas, produktif, dan berdaya saing dalam kehidupan yang aman dan bermartabat.

“Saya pastikan anak bangsa saat ini sangat memerlukan kepastian jaminan sosial yang berkeadilan tanpa diskriminasi,”ujarnya.

Jaminan akan kesehatan dan pendidikan kata Nevi menjadi kunci utama pembangunan manusia Indonesia di masa depan.

“Perwujudan kejayaan Indonesia, akan memerlukan semua elemen untuk saling bergandengan tangan, bersatu untuk Indonesia lebih baik dan tidak terpecah belah. Sudahlah beda pilihan itu saat Pilpres saja, kini saatnya kit bergandeng tangan bekerja untuk sejahterakan rakyat tanpa perbedaan,”ujarnya.

Kata Nevi Zuairina udah saatnya Indonesia terutama stakeholder mengubah pola pikir soal keadilan.

“Untuk membangun keadilan dan pemerataan di segala bidang harus bersama kita, tidak bisa Presiden dan Wakil Presiden sendiri meujudkannya,”ujar Nevi.

Dan itu syaratnya persatuan ksrena persatuanlah menjadi modal utama hadapi persaingan  global.

“Terakhir saya ingin mengucapkan Selamat bertugas kepada Presiden dan Wakil Presiden terpilih bapak Joko Widodo dan Bapak KH. Ma’ruf Amin pada periode 2019 – 2024. Semoga bangsa besar ini, lima tahun kedepan mampu berbenah diri. Persaingan kita adalah bukan sesama anak bangsa. Persaingan kita adalah berhadapan dengan bangsa-bangsa dunia. Semoga bangsa kita mampu memberikan kejayaan di berbagai bidang sosial, politik, ekonomi maupun budaya berhadapan dengan masyarakat dunia”, tutup Nevi Zuairina.(rilis: mcnz)