Ngeri…Pemko Padang Panjang, 4 Kategori BKN Award Dilibasnya

oleh -148 views
oleh
148 views
Pemko Padang Pajang raih empat kategori BKN Award, diserahkan di Pekanbaru, Rabu 9/8-2023, Fadly Amran bersyukur dan ajak ASN terus berkontribusi bagi pelayanan terbaik kepada masyarakat. (harr)

Pekanbaru — Memang ngeri prestasi di raih Pemerintahan Kota Padang Panjang, bahkan nyaris setiap penilaian lembaga nasional Pemko dipimpin Fadly Amran dan Asril ini meraih penghargaan.

Pada BKN Award 2023, Pemko Padang Panjang kembali memposisikan diri sebagai instansi daerah terbaik dalam Pengelolaan Manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal ini dibuktikan dengan meraih empat kategori BKN Award.

“Allhamdulillah prestasi di BKN Award tahun ini meningkat, tahun sebelumnya meraih tiga kategori, BKN Award 2023 ini meraih empat kategori,” ujar Walikota Padang Panjang Fadly Amran, Kamis 9/8-2023 malam.

Penghargaan diserahkan Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Drs. Haryomo Dwi Putranto, M.Hum kepada Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Rudy Suarman, A.P, Rabu 9/8-2023, bertempat di Aula Hangtuah Kantor Regional XII BKN Pekanbaru.

BKN Award ini diserahkan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Kepegawaian se-Wilayah Kerja Kantor Regional XII BKN Pekanbaru yang mengangkat tema “Evaluasi dan Percepatan Layanan Kepegawaian.”

Rudy Suarman mengatakan, enam kategori yang dinilai secara nasional, empat kategori BKN Award dilibar Kota Padang Panjang. Yaitu Kategori Utama Implementasi NSPK Manajemen ASN, Implementasi Penerapan Manajemen Kinerja (peringkat 1), Perencanaan Kebutuhan dan Mutasi Kepegawaian (peringkat 2), serta Pengembangan Kompetensi (peringkat 2).

Didampingi Kabid Pengadaan, Mutasi dan Kepangkatan, Zendra Permana, SIP dan Asesor SDM Aparatur, Dinul Akhyar, S.H, Rudy menyampaikan, prestasi yang dicapai ini tidak terlepas dari komitmen yang luar biasa dari kepala daerah mendukung manajemen kepegawaian ASN di Kota Padang Panjang.

“Alhamdullilah dukungan dan komitmen dari Wali Kota dan Wakil Wali Kota sangat nyata terhadap pengelolaan kepegawaian. Sehingga manajemen ASN berjalan dengan baik sesuai norma, standar, prosedur dan kriteria,” ujarnya.

Wali Kota H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano menuturkan rasa syukur atas diraihnya BKN Award ini. Harapannya, penghargaan ini bisa mendorong kinerja ASN menjadi lebih baik, mewujudkan ASN yang andal dan Berakhlak (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif).

“Selamat kepada ASN Kota Padang Panjang. Tanpa ASN berkualitas, tidak akan ada kerja maksimal,” ujar Wako Fadly seraya menuturkan, ASN yang berkualitas yang mampu memberikan kinerja dan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menerapkan program kepala daerahnya.

Sebelumnya secara daring pada acara Rakor Kepegawaian se-Wilayah Kerja Kantor Regional XII BKN Pekanbaru, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas mengucapkan selamat kepada instansi daerah yang menerima BKN Award.

“Penghargaan ini diberikan bagi instansi pemerintah yang dinilai telah berhasil melaksanakan penyelenggaraan manajemen. Semoga penghargaan ini akan meningkatkan motivasi kita dalam memberikan pelayanan kepegawaian yang berkualitas,” ujarnya. (har/adr)