Nikmati Suasana Malam Kendari, Fadly Amran Singgah Di Warkop H. Anto

oleh -148 views
oleh
148 views
Wako Padang Panjang Fadly Amran bersama Owner Warkop H.Anto. (doc/grp)

Kendari— Sosok Fadly Amran yang suka bergaul dengan semua kalangan terlihat saat berada di Bumi Anoa, Kendari, Sulawesi Tenggara. Fadly terlihat berbaur akrab dengan para perantau Sumbar dan rekan media, sambil nongkrong ngopi (Nongki) di warung kopi viral di kendari yaitu warkop H. Anto.

Usai merayakan Puncak HPN 2022 di Kendari, Walikota Padang Panjang Fadly Amran itu terendus media lagi asyik ngopi di Warung Kopi H Anto 2 Kendari.

“Saya kalau ke luar Sumbar pasti suka nongkrong di warung kopi yang viral, seperti di Wakop H Anto 2 di Kendari ini,” ujar Fadly Amran yang terlibat ngobrol dengan owner warung kopi itu Haji Anto, Ketua IKM Sultra Irwan Oktavi dan petinggi paguyuban Perantau Makasar, juga pengusaha rumah makan Padang Sasarani, Pak Ujang, Rabu 9 Feberuari 2022.

“Pak wali (Fadly Amran) sosok pemimpin muda yang mudah bergaul dan punya kecerdasan luar biasa terhadap banyak hal, kami IKM Sultra tersanjung bisa berbincang apa saja yang positif dengan pak Fadly Amran, sambil ngopi pula,” ujar Irwan Oktavi didampingi Sekretaris IKM Sultra Desem Suardi.

Fadly nongki malam itu bersama Ketua PWI Sumbar Heranof, Sekretaris PWI Sumbar Widya Nafis, tokoh pers nasional Khairul Jasmi dan team amazing (tujuh pemilik media online Sumbar, red).

Warung Kopi H Anto di Kendari viral karena pemiliknya berani pasang tagline, “mau jadi gubernur, menteri dan DPRD ngopinya di sini” itu terpasang di tiga Wakop dimiliki H Anto di Kendari.

H Anto merasa bangga Fadly Amran mau ngopi di warungnya.

“Bangga ada Walikota dari Sumbar ngopi di sini, nanti saya pasang foto berdua sama Pak Fadly di dinding warung saya,” ujar H Anto.

Warkop ini viral karena sudah dua kali Presiden RI ngopi di Wakop H Anto ini.

Selain menyajikan kopi dengan racikan khas Kendari juga ada makanan yang bernuansa Sulawesi di warung itu.

“Menikmati kopi malam ini di Warung Kopi H Anto terasa berbeda, apalagi taglinenya itu, ayo ngopi di sini bagi siapa saja yang bercita-cita menjadi politisi sukses,” ujar Fadly hampir tiga jam besenda gurau dan menyeruput kopi di warung itu. (***)