Padang Pariaman Ditetapkan sebagai Pilot Project GKSTTB

oleh -367 views
oleh
367 views

Patamuan, – Nagari Tandikek Selatan Kecamatan Patamuan Kabupaten Padang Pariaman telah ditetapkan sebagai pilot project pada penilaian Gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana (GKSTTB).

Ketetapan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Ketua TP-PKK Provinsi Sumatera Barat Nomor 103/POKJA-IV/PKK.Prov/VI/2022 dan telah dilaunching pada 20 Juni 2022 lalu.
Setelah melalui berbagai tahapan, melalui TP PKK Sumatera Barat, Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman mendapat kunjungan tim penilai lapangan pilot project GKSTTB tingkat nasional, kemarin Selasa, (10/10).

Rombongan tim penilai yang dipimpin oleh Ketua Pokja IV PKK Pusat yang didampingi Ketua TP PKK Sumatera Barat Umi Harneli Mahyeldi, disambut langsung oleh Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Padang Pariaman Ny. Yusrita Suhatri Bur.

Dalam sambutannya, Bupati Suhatri Bur mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Barat yang telah menetapkan Nagari Tandikek Selatan sebagai salah satu nagari di Sumatera Barat sebagai pilot projects GKSTTB.

“Alhamdulillah, Nagari Tandikek Selatan terpilih sebagai pilot project untuk program gerakan keluarga sehat tanggap dan tangguh bencana dengan fokus sasaran pasangan usia subur bidang kesehatan keluarga dan lingkungan,” ungkapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, dampak pelaksanaan pilot project GKSTTB ini banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Diantaranya, meningkatnya kesadaran masyarakat untuk ikut menyukseskan program KB, dibentuknya kampung KB, forum peduli kesehatan ibu dan anak, serta inovasi Pensil (pendamping setia ibu hamil).

“Semoga penilaian yang dilaksananakan ini dapat memberi gambaran yang komprehensif tentang keberhasilan pelaksanaan gerakan keluarga sehat, tanggap, dan tangguh bencana di Kabupaten Padang Pariaman, khususnya di Nagari Tandikek selatan,” ujarnya.

Sementara itu, Umi Harnelli Mahyeldi dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Pariaman yang telah antusias dan menunjukkan semanagt yang luarbiasa dalam mendukung keberhasilan program GKSTTB ini.

“Untuk mewujudkan gerakan ini membutuhkan dukungan, konsolidasi dan sinergitas dari pemerintah, stakeholder terkait serta masyarakat itu sendiri. Ia berharap, program GKSTTB dapat meningkatkan ketahanan dan kesejahteraan keluarga khususnya di Kabupaten Padang Pariaman,” tuturnya.

Ikut hadir mendampingi Bupati Suhatri Bur, Kepala DPMD Hendri Satria, Kepala DPPKB Elfi Delita, Kepala Dinas Kesehatan Aspinuddin, dan Camat Patamuan Wirman beserta unsur Forkopimca kecamatan setempat.

Tampak juga hadir Kepala BKKBN Perwakilan Sumbar, dan kepala perangkat daerah terkait di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, serta tim penilai dari pusat.(**)