Panampuang Gandeng Politeknik Negeri Padang, Ujudkan Nagari Pintar

oleh -981 views
oleh
981 views
Politeknik Negeri Padang MoU dengan Nagari Panampuang mewujudkan Nagari Pintar, Senin 18/2 di Limau Manis Padang. (foto: dok)

Agam,—Tokoh masyarakat Agam, Tan Rajo Khairul Anwar mengapresiasi langkah taktis dilakukan Nagari Panampuang Baso Agam menbranding nagari menjadi Panampuang Nagari Pintar.

Hebat lagi kata Tan Rajo upaya itu dilakukan aparatur nagari Panampuang dengan menggandeng Politeknik Negeri Padang.

“Langkah yang diambil Nagari Panampuang merupakan peluang strategis mewujudkan nagari cerdas, apalagi menggandeng Politeknik Negeri Padang. Panampuang harus menjadi contoh baik bagi nagari lain dalam memajukan nagari dengan mengandalkan teknologi,”ujar Tan Rajo yang juga Koordinator Konsultan Program Inovasi Desa Sumatera Barat, Rabu 20/2 dihubungi media ini.

Nagari Panampuang sesuai visi nagari Senin kemarin telah dicanangkan sebagai Nagari Mandiri.

Satu dari sekian program Walingari Panampuang yaitu Nagari Pintar atau Smart Villages, dan juga melaksanakan amanat UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa menjadikan Nagari sebagai garda terdepan dalam pembangunan bangsa.

Sebagai langkah awal mewujudkan Nagari Pintar tersebut, Nagari Panampuang laksanakan kerjasama dengan Politeknik Negeri Padang. Itu diperkuat dengan ditanda tangani Berita acara MoU Kesepakatan antara Pemerintahan Nagari Panampuang dengan Direktur Politeknik Negeri Padang.

Ruang lingkup perjanjian tersebut meliputi adanya program pengabdian dan pendampingan dari dunia perguruan tinggi ke desa atau Nagari, lebih lanjut Direktur Politeknik Padang Surfa Yondri yang didampingi Yuhefizar selaku ketua Pusat Pengembangan Pembangunan Desa (P3D), menjelaskan MoU dan tindaklanjutnya sebagai upaya mewujudkan peran Perguruan Tinggi di tengah-tengah masyarakat.

“Politeknik Negeri Padang melalui P3D mempunyai program yaitu membangun Nagari Digital yang nantinya akan bermuara ke Nagari Pintar, dalam program Nagari Digital ini, setidaknya kami akan melaksanakan tiga kegiatan utama yaitu pembuatan website Nagari, pembangunan Sistim Informasi Nagari untuk pelayanan administrasi nagari berbasis IT dan pendampingan Badan Usaha Milik Nagari (BUMNag),”ujar Surfa Yondri.

Dan untuk mewujudkan semua itu kaya Surfa Yondri Politeknik Negeri Padang (PNP) akan kerahkan segala potensi yang dimiliki untuk Nagari Panampuang.

Walinagari Panampuang Zulhendra, S.HI sangat berharap dengan adanya kesepakatan ini, Politeknik Negeri Padang akan lebih intens mendampingi Nagari Panampuang mewujudkan Nagari Pintar, melalui media Website Nagari nantinya akan dapat memberikan informasi-informasi dan kegiatan yang ada di Nagari ke Warga Panampuang yang berada di Perantauan, dan mengekpose segala potensi yang ada di Panampuang.

“Apalagi saat ini Panampuang sedang mengembangkan potensi sulaman pinjaik patah yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Nagari yang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan termasuk penerapan aplikasi Sistim Informasi Desa berbasis IT yang nantinya akan mempermudah masyarakat dalam pengurusan surat menyurat dan administrasi lainnya apalagi saat ini kemajuan teknologi sudah tinggi mengingat jumlah penduduk yang banyak dan luas wilayah Nlnagari,”ujar Walinagari itu.

Staf Khusus Menteri Desa dan PDTT Febbi Datuak Bangso yang akrab disapa Datuak Febbi, sangat mengapresiasi langkah yang diambil oleh Walinagari Panampuang.

“Ii merupakan suatu inovasi yang sangat bagus, mengingat kemajuan teknologi yang begitu pesat kita harus mampu mengikuti perkembangan zaman dan teknologi, jika tidak kita akan ketinggalan dan akan semakin mundur,”ujarnya.

“Kita di Kementerian Desa akan berupaya terus bagaimana nagari ini untuk maju dan berkembang. Sudah banyak nagari-nagari yang mulai melangkah dan berbenah kearah yang lebih baik semenjak adanya Dana Desa yang dikucurkan oleh Pemerintah pusat. Kita akan kawal terus nagari atau desa untuk lebih maju, termasuk perhatian khusus kepada Nagari Panampuang.
Semoga langkah awal kerjasama ini akan membawa perubahan yang berarti untuk Nagari Panampuang Kecamatan Ampek Angkek kedepannya, sehingga semua keinginan itu akan dapat terwujud,”sebut Dt Febby menambahkan. (rilis: humas-panampuang)