Raffi Ahmad dan Dony Oskaria untuk Sumbar Pride

oleh -384 views
oleh
384 views
Rezki Rifai (dok)

Oleh: Rezki Rifai

Penikmat Musik dan Olahraga

SIAPA TIDAK KENAL pesohor kebanggaan Indonesia Raffi Ahmad. Apa saja yang dia pegang menjadi emas. Entah apalah ilmu pemikat yang dia pakai.

Berbicara tentang Raffi memang tidak akan ada habis – habisnya. Pernikahannya dengan sesama artis Nagita Slavina pun menjadikan mereka berdua sebagai salah satu pasangan artis terkaya di Indonesia. Muda, kaya raya dan terkenal begitulah adanya mereka.

Raffi yang memulai karir dari seorang model lanjut bintang sinetron merambah ke dunia tarik suara dan menemukan jati dirinya sebagai host berbagai program tv. Pernah berurusan dengan BNN karena narkotika. Hampir di semua interview dia mengatakan saat ditangkap BNN adalah titik balik hidupnya. Penyesalan terbesar katanya.

Sekarang dengan kerajaan RANS yang sudah menggurita hingga ke dunia olahraga dengan RANS Nusantara FC juga dengan RANS PIK Basketball Club. Belum lagi beberapa proyek bersama pesohor tanah air lainnya Rudy Salim yang dari awal dikenal sebagai pedagang mobil mewah. Banyak lagi sentuhan Raffi yang membuat kita akan geleng – geleng kepala.

Dony Oskaria pria asli Minangkabau yang saat ini didapuk sebagai Dirut PT Aviasi Pariwisata Indonesia (InJourney) sebuah Holding BUMN pariwisata terdiri dari PT Angkasa Pura, PT Angkasa Pura II, PT Hotel Indonesia Natour, PT Sarinah, PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia.

Uda Dony demikian kami para juniornya biasa memanggil, memulai karier di tahun 1995 dari sektor perbankan salah satunya berada di bawah naungan CT Corp yakni PT Bank Mega Tbk. Beliau juga memegang jabatan di beberapa bisnis CT Corp di antaranya CEO Trans Studio Makassar, CEO Trans Studio Bandung, dan CEO IBIS Bandung Trans Studio.

Selanjutnya Dony Oskaria pernah menjadi Komisaris Garuda Indonesia (2014-2019) dan Wakil Direktur Utama Garuda Indonesia pada 2020. Dia juga pernah mengemban amanat menjadi anggota Dewan Penasihat Presiden Bidang Ekonomi dan Industri di Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN).

Dua sosok rendah hati ini membuat masyarakat Sumatera Barat harap – harap cemas saat mereka hadir di Marawa Beach Club Padang 25 Desember 2022. Raffi dan Uda Dony sempat mengunjungi GOR Haji Agus Salim bersama rombongan termasuk anaknya Rafatar.

Mereka sangat bersemangat memperhatikan tiap sudut lapangan yang dibangun tahun 1984 sebagai venue untuk MTQ nasional saat itu. Betul sekali lapangan ini sudah berusia 39 tahun. Dan sepertinya butuh sentuhan duo pesohor ini. Rafatar pun mengatakan keinginannya untuk membawa RANS Nusantara FC berkandang disini.

Raffi sebagai Sumando Minang (Nagita Slavina berdarah minang dari sang ibu) dan Uda Dony sebagai putra kebanggaan Minang merupakan kolaborasi hebat untuk menjadikan mimpi masyarakat Sumatera Barat demi hiburan sepakbola dengan memiliki klub bola di BRI Liga 1 bersama Semen Padang FC yang masih berkutat di Liga 2.

Setelah kunjungan tersebut muncul video dari Raffi ditujukan kepada anggota grup Whatsapp TOP 100 yang berisikan banyak para tokoh nasional asal Sumbar di dalamnya, Raffi mengatakan keseriusannya untuk membawa RANS FC bermarkas di Padang apabila didukung oleh masyarakat Sumbar.

Raffi yang juga brand ambassador salah satu bank BUMN yang secara hukum masih pemilik sah GOR tersebut mungkin bisa menjembatani ruislagh yang sudah puluhan tahun tidak selesai. Siapa tau.

Tidak bermaksud mendahului, sudah sepatutnya kita mendukung langkah Raffi dan Uda Dony ini demi pembangunan Sumatera Barat. Raffi dan Uda Dony saat di Marawa juga bertemu dengan Gubernur Sumbar Mahyeldi dan menyatakan ketertarikannya untuk ikut mendukung pembangunan Sumbar dengan caranya.

Uda Dony memang sudah seperti mentor dari Raffi, hampir tiap saat berkomunikasi dan ditengah kesibukan sebagai Dirut InJourney Uda Dony hampir selalu mendampingi Raffi apabila ke Padang seperti saat itu. Saat saya berkesempatan berdiskusi di rumah Uda Dony yang asri di Jakarta Selatan pun sudah sangat terlihat keinginan Da Dony untuk membawa Raffi serius ke Padang.

Saat itu pun saya melihat sendiri seorang Raffi Ahmad berkomunikasi via WA dengan Da Dony terkait pertandingan RANS. Memang kolaborasi mereka ini sungguh luar biasa. Selama hampir 3 jam saya berdiskusi dengan beliau bersama Syech Bobi Lukman Piliang mantan staff Presiden SBY dan Febby Dt Bangso petinggi PKB.

Di luar kedekatan dengan Raffi, Kecintaan Uda Dony ke Sumbar sungguh luar biasa. Melihat persoalan tol yang boleh dibilang benang kusut ini, beliau dengan sepenuh hati berbicara ke Pak Basuki Menteri PUPR untuk mencarikan solusi terbaik karena kita harus mafhum apabila tidak ada tol, Sumbar tentu akan semakin tertinggal.

Terakhir sebagai bagian dari Sumbar, mari kita dukung sinergi ini untuk membangun Sumbar. Tentunya Pemerintah Provinsi Sumbar mulai dari Gubernur, Wakil Gubernur serta seluruh OPD terkait juga serius dalam mendukung niat baik ini.

Masyarakat Sumbar sangat haus hiburan, bukti valid terbaru adalah Puluhan ribu pecinta musik Sumbar berkumpul di parkiran GOR HAS untuk menikmati konser Dikta, Tulus, DMasiv, Yura dan Kangen Band dalam tajuk Swarnalandfest yang berhasil di helat Click Indonesia Gobal. Harga tiket 400 ribu (300 ribu presale) untuk dua hari tidak menyurutkan animo masyarakat untuk menikmati musik yang memang lebih dua tahun terhenti akibat pandemi Covid 19.

Jadi sekaranglah saatnya kita bangkit. Apalagi di momen Ramadhan 1444 H ini mari kita selipkan doa untuk kemajuan Sumbar ini. Dan apa pun yang terjadi nanti, niat baik Raffi dan Uda Dony ini harus didukung demi kemajuan Sumbar. Terima kasih Raffi dan Uda Dony untuk insightnya yang luar biasa untuk Sumatera Barat Pride.(rewrite-kolom komentar/harian umum singgalang)