Ramadhan Tinggal Beberapa Hari Lagi, Ayu Buruan “Serbu” Pasar Pabukoan Kota Solok

oleh -1,410 views
oleh
1,410 views
Hhhm semua enak di Pasar Pabukoan Kota Solok, ayo serbu mumpung Ramadhan masih beberapa hari lagi. (foto: afrinaldi)
Hhhm semua enak di Pasar Pabukoan Kota Solok, ayo serbu mumpung Ramadhan masih beberapa hari lagi. (foto: afrinaldi)

Solok,—Para pengembara atau traveler di bulan puasa ini singgahi di Kota Solok jangan khawatir tidak kebagian menu berbuka puasa.

Untuk soal ini kota berjuluk Kota Lintas ini pasti memanjakan kaum traveler, bahkan istilah anak muda ngabuburit juga bisa di lakukan di kota itu.

“Silahkan anda berburu menu berbuka pasar pabukoan Kota Solok pasti memanjakan selera para pengembara,”ujar Edo warga di sekitar pasar pabukoan, Jumat 16/6 senja tadi.

Wajar kalau bulan Ramadhan dikenal dengan bulan penuh rahmad selain berburu pahala dengan menjalankan ibadah shaum, di Solok juga tersedia menu berbuka khas Minangkabau, pastinya memanjakan lidah kaum muslim setelah seharian berpuasa.

Pasalnya kuliner di bukan Ramadhan lebih komplek ketimbang di bulan lain. Bahkan momen berbuka warga Solok seperti berlomba memanfaatkan waktu berbuka puasa dengan berjualan menu buka puasa.

Hampir di senataro Sumatra Barat saat bulan puasa pasti muncul oasak kaget kuliner, yaitu Pasar Pabukoan namanya, magnis pasar pabukoan adalah tempat spesial ngebuburit.

Di pasar ini pengunjung dapat memilih menu yang sangat beragam, cukup lengkap dan tentunya sesuai selera. Pokoknya yang sulit dicari pada hari biasa, mudah ditemukan di pasar pabukoan karena semua penjual berada pada satu tempat.

Kota Solok juga punya, Pasar Pabukoan letaknya startegis dan mudak diakses siapa saja, berada  di sepanjang jalan pasar Raya Solok  Terdapat puluhan pedagang makanan dan minuman yang mulai didatangi pembeli  jelang salat Ashar hingga puncaknya ketika memasuki waktu berbuka.

“Saya sengaja menjual onde-onde, karena biasanya saat bulan puasa peminat banyak,” ujar Minah seorang warga yang memanfaatkan pasar kadet Ramadhan.

Minah mengatakan onde-onde rata rata dia siaokan hari i 1.500 butir dengan harga jual yang sesuai kantong pembeli yakni Rp5.000 per sepuluh butir.

Selain onde-onde, di Pasar Pabukoan ijuga terlihat makanan lain seperti lupi, perkedel, lotek, gado-gado, kolak, termasuk nasi beserta lauk-pauknya. Juga terdapat minuman seperti cendol, es tebak, air tebu, sop buah,es kelapa muda dan lainnya.

Mau ngabuburit sambil wisata kuliner? Nah, silahkan saja datang ke Pasar Pabukoan Kota Solok, tempat yang cocok untuk berburu makanan dan minuman yang nantinya akan dihidangkan saat berbuka.

Ketika memilih harus selektif dan jangan mudah tergiur oleh harga yang sangat murah dan warna yang mencolok. Tetap jadilah konsumen yang cerdas.

Bahkan Pasar Pabukoan Solok juga tidak lepas dari pantauan Dinas Kesehatan kota tersebut, tunggu apalagi, mumpung Ramadhan tinggal sembilan hari lagi, ayo serbu pasar pabukoan kota Solok.

“Bersih, higienis dan jauh dari bahan berbahaya, terpenting lagi harganya tidak mencekik konsumen,”ujar Edo tengah asyik meniknati kuliner di pasar.(afrinaldi)