Padang,--- Polstra Research & Consulting merilis hasil temuan surveinya bertajuk Dinamika Elektoral Kota Padang Masa Awal Kampanye Pemilu 2024, Kamis 4)1-2023.Soal Elektabilitas Parpol di Padang jika pemilu digelar hari ini ternyata masih menempatkan Partai Gerindra sebagai pemuncak elektoral di Padang.
"Gerindra adalah Partai dominan dipilih oleh masyarakat Kota Padang yaitu 17,2%, disusul oleh PKS 12,9%. Partai Nasdem 8,2%,"ujar Direktur Polstra Yovaldri Riki, Kamis malam kepada wartawan di Padang.Selanjutnya PAN 5,9%, Demokrat 4,9% dan Golkar 3%. Partai lainnya dibawah 2%.
"Meski Gerindra masih peraih elektoral tertinggi, tapi Kami melihat ada pergeseran pilihan partai politik di Kota Padang dari pemilu 2019 menjelang Pemilu 2024, di mana 12,7% dari totall pemilih Partai Gerindra pada Pemilu 2019 berpindah memilih partai Nasdem, dan 10,2% pemilih Partai Gerindra pemilu 2019 berpindah memilih partai PKS menjelang pemilu tahun 2024,"ujar Riki, nah loe....Dan kata Riki besar kemungkinan kondisi ini diakibatkan oleh pengaruh dukungan Partai Politik terhadap Pasangan Capres-Cawapres pada pemilu tahun 2024.
"Menarik diperdebatkan sebenarnya ini, kok bisa bergeser karena faktor Cawapres?,"ujar Riki.Menurut analisa Polstra disampaikan Riki bisa jadi karena tidak solidnya partai koalisi Prabowo-Gibran, karena temuan survei kita mayoritas pemilih partai pendukung Prabowo-Gibran di Kota Padang lebih memilih Anies-Muhaimin."Split ticket votingnya tinggi, hanya pemilih Gerindra yang solid dukung Prabowo-Gibran,"ujar Riki. (adr)
Editor : Adrian Tuswandi, SH