Uih Kerenn, Ini Program Kerja Utama DBL For Ketum IKA Unand

oleh -217 views
oleh
217 views
Ini program kerja utama Caketum DBL untuk IKA Unand 2021-2025. (foto: dok/grp)

Jakarta, —Calon Ketua Umum, (Caketum) DPP IKA Unand Denny Azani B Latief (DBL) siap lahir bathin menerima amanah Kongres VI IKA Unand.

“Insya Allah kami siap lahir bathin menerima amanah peserta Kongres IKA Unand, baik visi dan misi serta program kerja utama,” ujar DBL dihubungi media Kamis 29/7-2021.

Pemilihan Ketua Umum digelar pada Pleno 4 Kongres VI IKA Unand, Sabtu 7 Agustus 2021 dengan pimpinan sidang Shadiq Pasadique, Teddy Alfonso dan Azfirwan.

Inilah Program Kerja Unggulan DBL untuk melaksanakan visi dan misi ketika amanah diemban menjadi Ketua Umum DPP IKA Unand periode 2021-2025 :

1. Pembentukan Tim Khusus : Mendorong Pemerintah mengeluarkan Peraturan Pemerintah sebagai Badan Hukum Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum Universitas Andalas;

2. Alumni Connection/IKA UNAND database programme, terintegrasi;

3. Program Kakak dan Adik Asuh, berupa bimbingan dari mulai kuliah sd magang dan bekerja;

4. Beasiswa untuk kuliah, Beasiswa Domestik, Beasiswa International, saat kuliah dan setelah tamat kuliah,untuk semua program S1, S2, S3, serta Beasiswa Pendidikan Keahlian;

5. UNAND DIASPORA, membentuk dan menghimpun alumni yang tinggal di luar wilayah Indonesia;

6. Alumni Giving Back, membantu, membangun, dan meningkat kinerja Unand untuk mencapai Universitas terakreditasi Internasional, pembentukan Tim Reaksi Cepat Covid 19 IKA Unand;

7. Membuat unit usaha dan sosial setiap bidang kejuruan keilmuan, seperti pendirian Rumah Sakit, Klinik Pratama/Utama, Apotek, Firma Hukum, secara mandiri;

8. Meningkat dana Abadi dengan minimal tahun 1 (pertama) menjadi 1 (satu) milyar, bersumber dari hasil usaha, dan penggalangan dana.

Kongres IV Tahap II Hybrid

Sementara terpisah Sekretaris SC Kongres VI IKa Unand Hery Efendi Iskandar menegaskan bahwa kongres berlangsung secara hybrid.

“Pleno 4 merupakan kelanjutan pleno pada 24 Juli 2021. Khusus Kongres VI IKA Unand tahap II, 7 Agustus 2021 hybrid, bisa offline dan online,” ujar Hery Efendi usai rapat SC dan OC Kongres VI IKA Unand.

Bahkan kata Hery untuk pemilihan atau eksekutor Kongres VI, masing peserta harus menetapkan nama dilengkapi nomor handphone dan email.

“Data eksekutor kongres kita terima Sabtu 7 Agustus 2021 sebelum Pleno IV Kongres VI dibuka pimpinan sidang,” ujar Hery.

Pastinya kata Hery pihaknya minta bantuan ke. OC Kongres VI untuk menggelar zoom meeting sosialisasi agenda Kongress Tahap II.

“Ya kita minta ada. sosialisasi pra kongres tahap II,” ujar Hery didampingi Juru Bicara Kongres VI IKA Unand Adrian. (rls: hms-kongres6)