Uihh Hebat Partai ‘Amien Rais’ Tuntaskan 100 Persen TP3U

oleh -726 views
oleh
726 views
H Taslim, Ketua TP3U sebut Partai Ummat didirikan Amien Rais diantusiasi masyarakat Sumbar, Minggu 11 April 2021. (foto: dok/ facebook @taslim chaniago)

Padang,—Nama tokoh reformasi dan tokoh Muhammadiyah Prof Amien Rais masih harum di Sumbar.

Terbukti Partai Ummat  yang didirikan Amien Rais langsung nendang dan greget di mata masyarakat Sumbar.

“Allhamdulillah saat ini Tim Persiapan Pendirian Partai Ummat (TP3U) di Sumbar sudah 100 persen terbentuk,” ujar Ketua TP3U sumbar H Taslim, Minggu 11/4-2021 di Padang.

100 persen TP3U itu untuk 19 kota dan kabupaten. “Penerimaan masyarakat Sumbar terhadap Partai Ummat luar biasa antusiasnya, apalagi pendiri Partai Ummat Bapak Amien Rais,” ujar Taslim.

Sekretaris TP3U Sumbar Apris menjelaskan TP3U sudah oke 100 persen kota-kabupaten di Sumbar.

“Untuk kecamatan Allhamdulillah sudah terbentu 70 persen. Insya Allah April 2021 ini 100 persen atau 179 kecamatan se Sumbar juga sudah terbentuk,” ujar Apris.

Bahkan semakin membarakan semangat TP3U Sumbar setelah bersilaturrahmi dengan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumbar, Kamis lalu bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jl H Agus Salim, Sawahan Padang.

Adapun rombongan TP3U ke PWM, dipimpin langsung H Taslim dan Pengarah H Dasril Ilyas, serta Sekretaris H Apris, Bendahara H Sabrana, serta unsur wakil-wakil ketua: Hj Etna Estelita, HM Tauhid, H Amsir, Hj Sarlinawati dan Fazril Ale.

Apris mengatakan Partai Ummat banyak mendapatkan kemudahan dalam kepengurusan TP3U di daerah.

“Hal ini berkat adanya dukungan dari pimpinan dan kader-kader Muhammadiyah, serta dukungan tokoh masyarakat dan ummat,” ujar Apris, yang juga Ketua Kwartil Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Muhammadiyah Sumbar.

Menurut rencananya, partai yang didirikan Prof HM Amien Rais akan dideklarasikan serentak se-Indonesia pada 17 Ramadan 1442 H, dan akan diikuti pula oleh TP3U Sumbar dan kabupaten dan kota, serta kecamatan-kecamatan, secara virtual di masing-masing sekretariat TP3U. (rls: tmc-tp3usb)