Uihh Keren, Pebolavolian Sumbar Menggeliat Lagi

oleh -1,702 views
oleh
1,702 views
Pebolavolian Sumbar bergairah lagi, MAVI gelar laga eksebisi. (foto: dok/mavi)

Padang,—Sempat dicap mati suri oleh mantan pebolavolian, itu kentara dirasakan baik  di kota besar maupun di desa-desa hampir seluruh Sumatera Barat.

Mati suri dunia pebolavolian Sumbar juga  disebabkan banyak sarana pebolavolilan sudah berganti dengan sarana lain, walau masih ada yang membangun lapangan voli dibeberapa daerah, namun sangat minim. Sedih memang.

Tapi melalui MAVI (Mantan Atlit Voli Indonesia) Korwil Sumatera Barat, gairah pembolavoliab Sumbar kembali menggeliat.

“Kami yang ditunjuk untuk memimpin organisasi ini mencoba melakukan inventarisasi sarana dan klub-klub yang ada di Sumatera Barat. Untuk mendapatkan data yang kredible kondisi pebolavolian Sumatera Barat, para mantan atlit voli tersebut merencanakan akan berkumpul di Lapangan Voli GOR Agus Salim pada t12, 13, dan 14 Februari 2021,”ujar Ketua MAVI Korwil Sumbar Sam Salam, Minggu 31/1 di Padang.

Korwil MAVI Sumbar Sam Salam. (foto: dok)

Pada tanggal itu kata Sam Salam para mantan pebolavoli Sumbar melakukan pertandingan eksibisi antar mantan atlit dari klub yang pernah Berjaya di Sumatera Barat sebelum tahun 2000-an.

Klub-klub yang sudah konfirm antara lain; IVAND, IVADI, RBC, BAJA, RIMBAWAN, ANDESPAL dan lain-lain bahkan akan dihadiri oleh beberapa Klub luar Sumatera Barat.

“Pertandingan Ekspedisi untuk kategori Umur 40 tahun keatas dan 50 tahun keatas Putra dan Putri, sejumlah 43 klub. Mereka akan “unjuk gigi” pada tanggal tersebut. Di samping melakukan pertandingan eksibisi, mantan atlit akan juga dapat bertemu kembali, melakukan silahturahim dan mendiskusikan langkah-langkah yang terbaik untuk mengembalikan pebolavolian Sumatera Barat kedepan,”ujar Sam Salam.

Pihak Panitia saat ini sedang mempersiapkan syarat-syarat berkumpul dalam menghadapi pandemi covid-19. Insya Allah, akan disesuaikan SOP Prokes yang sudah ditetapkan. “John Abak” sebagai pimpinan Klub Voli *Padang Adios* , yang cukup berpengalaman dalam melakukan beberapa kali pertandingan bertindak sebagai Event Organizing untuk eksibisi tersebut.

Diharapkan PBVSI, KONI sebagai lembaga yang kompeten dalam meningkatkan pebolavolian Sumatera Barat ikut hadir dalam eksibisi tersebut.

Laga Eksebisi Mantan Pebolavoli Sumbar. (foto: dok)

Namun ada yang “berciloteh” bahwa demi mengsukseskan acara ini, tentu bukan hanya kehadiran tapi juga sekaligus “sumbangan” karena dana untuk acara ini masih dalam perundingan panitia.

Sekaligus kata Sam Salam diharapkan Gubernur atau Walikota Padang akan membuka acara tersebut yang dianggap sebagai pemerhati pebolavolian Sumatera Barat.(rilis: mavi)