UMKM Merdeka APINDO Sumbar Ajak Mahasiswa Menjadi Enterpreuner Kreatif

oleh -77 views
oleh
77 views

PADANG–Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Sumatera Barat terus mendorong terwujudkan misi pembangunan perekonomian Sumbar dalam melahirkan 100 ribu enterpreneur mileneal melalui program UMKM Merdeka

yang melibatkan mahasiswa Universitas Andalas pada Senin (4/9-2023) di Ruang Sidang Fakultas Ekonomi Bisnis Unand.

Ketua DPP APINDO, Rina Pangeran dalam sambutannya menegaskan komitmen APINDO dalam program UMKM Merdeka mengajak anak muda khususnya mahasiswa untuk  ikut berinovasi serta berkreatifitas menghasilkan pendapatan secara mandiri sehingga bisa membuka lapangan kerja sendiri.

” APINDO mendampingi mahasiswa dalam menjalankan UMKM  yang mana lima mahasiswa dibagi dalam satu 1 umkm. Pendampingan dilkaukan mulai dari cara mengurus legalitas usaha, dan izin usaha.  Sedangkan  dari segi produksinya kita fokus pada kulaitas produk, packaging yang efisien. Lalu kita akan evaluasi sehingga diharapkan memberikan hasil yang lebih baik.” Ucapnya.

Dalam kegiatan ini Rina berharap UMKM bisa naik kelas. 100 Mahasiswa ikut serta dalam kegiatan ini.

Sementara itu Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unand, Dr  Efa Yonnedi sangat mendukung program UMKM Merdeka karena melalui program ini mahasiswa bisa mendapatkan pengalaman atau exsperience secara langsung.

“Kita sangat mendukung program UMKM Merdeka yang diadakan oleh APINDO karena mahasiswa bisa merasakan secara langsung atau real bagaimana mendirikan UMKM yang mana ilmunya didapat dari luar prodi kuliahnya”. Tutur Dekan FEB Unand.

Menurutnya salah satu keuntungan program UMKM Merdeka  ini bagi mahasiswa adalah bisa langsung bekerja setelah tamat kuliah dan dapat memancing jiwa enterpreuner dikalangan anak muda.

Senada dengan hal itu Kepala Dinas Koperasi & UKM Provinsi Sumatera Barat, Dr.Endrizal juga berharap target program ini bisa membuat UMKM Naik Kelas karena munculnya inovasi inovasi baru dari kreatifitas mileneal.

” Jika pembinaan dilapangan mengenai UMKM bisa berhasil dan efektif tentu akan melahirkan enterpreneur kreatif sehingga dengan sendirinya akan tercipta lapangan kerja baru”. Harap Kadis Endrizal.

Program UMKM Merdeka APINDO juga menyediakan kesempatan ssbagai tempat magang bagi mahasiswa UMKM. (monsis)