Visiting Profesor Pakar Pariwisata Australia, Prof. Noel Scott  Eksplore Sumbar Bersama FEB Unand

Foto Visiting Profesor Pakar Pariwisata Australia, Prof. Noel Scott  Eksplore Sumbar Bersama FEB Unand
Foto Visiting Profesor Pakar Pariwisata Australia, Prof. Noel Scott  Eksplore Sumbar Bersama FEB Unand

Padang--Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Sumatera Barat menyambut kedatangan Profesor Noel Scott, yang merupakan Profesor senior pariwisata Edith Cowan University, Australia saat mendarat di Bandara BIM untuk melakukan beberapa rangkaian kegiatan pariwisata di Sumbar pada Jumat (23/2-2024)

Ada beberapa kegiatan yang akan dilkerjakan oleh Prof. Noel diantaranya mengunjungi daerah Bukitinggi untuk kegiatan  Pengabdian internasional desa wisata, seminar update global current issues in tourism industry, pembahasan riset pariwisata dan mengajar tourism & hospitality  bersama Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)  Unand.

"Kegiatan ini didukung oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unand, Tourism Development Centre Unand dan didukung oleh Badan Promosi Pariwisata Daerah Sumbar." Ucap Dr. Sari Lenggogeni yang juga alumni The University of Queensland yang menempati ranking 50 world class university.

Bagi Prof. Noel ini adalah kunjungannya yang ke dua ke Sumbar. Dalam perjalanan ke Bukitinggi Sari  bertanya kepada Profesor Noel, apa kata yang menggambarkan Sumatera Barat.

"Eksotis dan advanture, karena  sumbar memiliki kawasan berbasis alam dan geografis nya mendukung hal itu,  bagi saya kenapa eksotik karena di sumbar tifak terlalu banyak turis jadi autentik lingkungannya masih terasa, kenyamanan dan makanan yang enak pastinya menjadi daya tarik tersendiri" Ucap Prof. Noel.

"Harus ada manager destinasi pariwisata dan itu membutuhkan kolaborasi yang solid dengan semua stakeholder daerah setempat, yang pasti kuncinya pengembangan pariwisata adalah perencanaan matang 5 sampai 10 tahun kedepan." Tambah Prof. Noel.

Di daerah Simarasok, Agam Sumatera Barat Prof. Noel Scott, Dr. Sari Lenggogeni bersama dosen dan mahasiswa FEB Unand melakukan kegiatan pengabdian masyarakat  didukung walinagari, perangkat nagari dan Pokdarwis setempat dengan mengambil tema " Rural Tourism Destination Management". (monsis)

Editor : Adrian Tuswandi, SH
Banner - Gerindra
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini