Wabup Sijunjung Launching Desa Binaan STIPER dan Mahardika Muda

oleh -339 views
oleh
339 views

Sijunjung—Salah satu poin penting bagi dunia kampus dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi adalah pengabdian masyarakat yaitu Launching Desa Binaan di Kenagariaan Unggan Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung.

Deni pratama koto selaku inisiator program kolaborasi antara Mahardika Muda dan STIPER menyatakan kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 24-28 Desember ini mendapatkan antusias dan dukungan yang luar biasa dari segenap Pemerintahan Kabupaten Sijunjung bahkan sampai ketingkat nagari.

Berbagai kegiatan dilaksanakan antara lain seperti Sosialiasi Teknik Bertanam Cabe dengan Sistem Tumpang Sari, Demo Pembuatan Kompos , Sosialisasi Pembuatan  Pakan Ternak dari Jerami, Pelatihan Exel bagi perangkat Nagari, Pelatihan UMKM dan Ekonomi Kreatif bagi pelaku UMKM , Program Pendidikan dengan siswa SD dan SLTP dan kegiatan kemasyarkatan lainnya.

Antusias dari para volunter kegiatan ini sangat luar biasa , wawa mahasiswa agroekoteknologi Universitas Bengkulu merasa sangat apresiasi dengan kegiatan ini dan ramah tamah masyakarat unggan sangat baik. Kudril mahasiswa STIPER manambahkan dengn kegiatan ini bahwa STIPER hadir dimasyarakat dalam pengabdian sesuai dengan bidang ilmu mereka sehingga akan semakin banyak mahasiswa yang bersekolah di sana.

Ketua STIPER Sawahlunto Sijunjung Ir. Maiyon Toni, MP mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah suatu proses pembelajaran yang berharga, mereka tidak hanya berproses dikampus tapi kongrit dilapangan. Untum mensingkronkan teori dan praktek dilapangan.  Kampus jangan hanya menjadi menara gading tanpa ada sinergi dimasyarakat.

Founder Mahardika Muda , Ghufron Wardana mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menjadikan kegiatan ini sebagai salah satu tugas dan janji kemerdekaan bagi para mahasiswa yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa sesuai dengan nama Mahardika yang berasal dari bahasa sangskerta yang artinya Merdeka.
Acara Launching desa binaan yang diresmikan oleh Wakil Bupati H. Irdatillah dan dihadiri juga oleh beberapa kepala OPD dan perangkat daerah lainnya. Sangat mengapresiasi penuh kegiatan ini dan semoga akan lahir program berkelanjutan yang dapat meningkatkan ekonomi masyarakat.(den.ko)