Padang –– Seminggu belakangan viral kalau Wakil Gubernur Sumbar setelah terdepak berpasangan dengan Mahyeldi di Pilkada Sumbar 2024, Audy Joinaldy infonya maju sebagai Cagub di Pilkada.
Kabar Audy maju dan kabar lagi berpasangan dengan Bupati Dharmasraya 2 periode Sutan Riska telah mengguncang peta elektabilitas calon pemimpin Sumbar, sebulan lebih 5 hari sebelum mendaftar ke KPU Sumbar.
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumatera Barat (Sumbar) bereaksi terkait Audy maju dan lawan Mahyeldi di pesta demokrasi, Pilkada 2024.
H Rahmat Saleh, Sekretatis Umum PKS mengatakan wajar Audy masuk pusaran Cagub Pilkada Sumbar 2024.
“Kita lihat dalam demokrasi, tentu itu hal yang wajar, karena setiap orang punya hak yang sama untuk memilih dan dipilih, jadi Audy maju Cagub lawan Buya Mahyeldi, PKS biasa-biasa aja kok,” kata Rahmat di Padang, Selasa 23/7-2024.
Audy itu talenta Sumbar dia sosok yang baik dan berpengalaman serta punya potensi sebagai next leader Sumbar ke depan.
“Karena setiap orang punya potensi. Kemudian, pak Audy juga punya track record, kemudian pengalaman jadi Wagub, tentu wajar beliau ingin maju sebagai Cagub,”ujar Rahmat Saleh.
Pihaknya kata Rahmat Saleh menghargai langkah politik Audy untuk maju di Pilgub Sumbar 2024.
“Tentunya kita hargai ya, setiap orang yang ingin berpartisipasi dalam Pilkada 2024 ini. Ini juga momentum untuk memunculkan tokoh yang membangun Sumbar,” sebutnl Rahmat Saleh yang 1 Oktober 2024 diambil sumpah dan janji sebagai Anggota DPR RI periode 2024-2029.
Namun dia berharap, jika memang berniat maju dalam helatan Pilkada 2024, harus mendapatkan kekuatan partai yang mumpuni.
“Pak Audy sangat potensi, jangan gegabah jelaskan dulu Parpol mengusungnya serta Parpol itu mumpuni gak menangi Pilkada kalau tidak akan sayang kita atas potensi Pak Audy itu,”ujar Rahmat Saleh.(adr/ikh)