Konferprov Digelar, Heranof: Wartawan Siatuasi Apun tak Pernah Mati Berkarya Jurnalistik

oleh -153 views
oleh
153 views
Ketua PWI Sumbar Heranof di Konferprov, 23/7-2022 di Aula Kantor Gubernur Sumbar. (adr)

Padang, —Para anggota PWI Sumbar hari ini penuhi Aula Kantor Gubernur Sumbar, para jurnalis se Sumbar itu hadir pada Konferensi Provinsi PWI Sumbar.

Pembukaan Konferprov PWI Sumbar dihadiri langsung Gubernur Sumbar bzya Mahyeldi dan Ketun PWI Pusat Atal Depari.  Ketua PWI Sumbar Heranof mengatakan Konferprov ini adalah yang ke 12.

“Ini bagian dari dinamika PWI diatur dalam konstitusi PWI, saat ini PWI Sumbar punya 450 anggota biasa dan ratusan anggota muda, jenjang keanggotaan ini didapat lewat uji kompetensi Dewan Pers bekerjasama dengan PWI,” ujar Heranof.

Pers tidak akan pernah mati, apapun kondisi negeri ini, dipresure maupun diberi kebebasan, wartawan tetap berkarya.

“Tinggal bagaimana wartawan membekali diri mengijuti ritme kemajuan teknologi kekinian dan mampu menghadirkan karya jurnalis berdasarkan kode etik jurnalis dan kode prilaku wartawan dalam memenuhi hak keingintahuan pembacanya,” ujar Heranof. (adr)