Peringati HUT KORPRI Ke-51, Wabup Rahmang Apresiasi Dedikasi Anggota KORPRI

oleh -170 views
oleh
170 views

Paritmalintang,- Wakil Bupati Padang Pariaman Rahmang, pimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 51 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Tahun 2022. Prosesi upacara berlangsung di halaman Kantor Bupati Padang Pariaman di Kawasan IKK Parit Malintang, kemarin Selasa, (29/11).

Upacara diikuti oleh seluruh anggota Korpri di lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman, BUMD dan instansi vertikal Kankemenang Padang Pariaman. Tampak hadir Ketua Korpri Sekda Rudy Repenaldi Rilis, Sekretaris Korpri Kepala BKPSDM Maizar, dan kepala perangkat daerah dilingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman.

Rahmang dalam arahannya, mengucapkan terima kasih atas dedikasi yang diberikan anggota Korpri dalam menjunjung Panca Prasetya Korpri demi kemajuan ibu pertiwi. Atas nama Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman, dia mengapresiasi darma bakti, pengabdian, dan kerja keras seluruh anggota KORPRI dalam melayani masyarakat dan menjalankan roda pemerintahan.

“Terutama dalam 2 (dua) tahun terakhir ini saat mengahadapi masa-masa sulit bangkit dari pandemi covid-19,” ungkapnya.

Di kesempatan yang sama, Rahmang juga menyebutkan keberadaan Korpri menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga harus memberikan pelayanan publik yang menarik, atraktif, kreatif untuk mempermudah dan mempercepat pelayanan kepada masyarakat dan melahirkan inovasi-inovasi baru sebagai solusi atas permasalahan yang terjadi dalam masyarakat.

“Maka Korpri harus melayani masyarakat dengan sepenuh hati, dengan merubah mindset bahwa ASN bukanlah orang yang harus dilayani tetapi yang melayani seluruh lapisan masyarakat, sehingga keberadaan Korpri dirasakan manfaatnya oleh masyarakat” tutupnya.

Usai upacara berlangsung, sekaligus diberikan penghargaan kepada pensiunan Korpri yang telah purna menyelesaikan masa tugasnya dalam mengabdi di Kabupaten Padang Pariaman, juga memberikan penghargaan Satya Lencana kepada ASN berprestasi di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman.

Pada kesempatan itu, juga diserahkan hadiah dan bonus kepada pemenang lomba dan kegiatan yang dilaksanakan dalam rangkaian memeriahkan Dirgahayu Korpri yang ke 51 tahun.(**)