Waooo, 14 Kada Siap Menangkan Jokowi-Ma’ruf di Sumbar

oleh -1,060 views
oleh
1,060 views
14 kepala.daerah siap menangkan Jokowi-Ma'ruf, Sekretaris Pemenang Sumbar Febby Dt Bangso yakin Gubernur Irwan Prayitno dibarisan pendukung Jokowi, Rabu 19/9 (foto: dok)

Febby : Pak IP Punya Rasa yang Sama 

Padang,— 14 Kepala Daerah (Kada) di Sumbar bertekad menangkan Jokowi-Ma’ruf di Sumbar. Tekad 14 kepala daerah itu kemarin dideklarasikan  di Grand Inna Hotel oleh enam kepala daerah (bupati dan walikota).

Deklarasi dan tekad memenangkan Jokowi-Ma”ruf di Sumbar langsung diapresiasi Sekretaris Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Sumbar, H Febby Dt Bangso.

“Allhamdulillah ternyata kepala daerah tahu bagaimana Jokowi dengan Sumbar  selama ini. Dan saya pastikan juga Pak Gubernur Sumbar Irwan Prayitno ada punya rasa yang sama dengan barisan Jokowi-Ma’ruf,”ujar Febby Dt Bangso, Rabu 19/9 via pesan pribadi kepada media ini.

Tapi meski tidak nampak phisik Gubernur Sumbar Irwan Prayitno mendukung Jokowi-Ma’ruf, itu kata Febby karena tidak enak saja dengan partai asal gubenur Sumbar.

“Pak IP tidak mau terang benderang bersama bupati dan walikota, mungkin beliau tidak enak hati aja ama partainya, kalau ikut deklarasi dukungan ke pak Jokowi. Padahal pada tulisan pak gubernur di media lokal beliau terang-terangan menyatakan saat mendampingi pak Jokowi ke daerah di Sumatera Barat, pak Jokowi memang bekerja dan bukan pencitraan, dalam perjalanan jauh pun dia melihat pak Jokowi tetap melaksanakan ibadahnya baik sahlat ata pun puasa sunat,”ujar Febby.

Apalagi alasan kepala daerah mendukung dan menangkan  Jokowi-Ma’ruf menurur Febby tidak lepas dari perhatian presiden kepada Sumbar.

“Pada pemerintahan Presiden Jokowi lah porsi program pembangunan sangat besar untuk Sumbar, ini menjadi alasan utama kepala daerah siap berjibaku jadikan Jokowi Presiden 2Periode,”ujar Febby.

Meski dirasa ada dibarisan memenangkan Jokowi-Ma’ruf pada Pilpres 2019 di Sumbar, Gubernur Sumbar Irwan Prayitno kepada  media setahu media ini memilih mengatakan no coment.

Sedangkan ubtuk catatan saja pada Pilpres 2014 lalu suara Jokowi kelam di Sumbar waktu itu. Jokowi-Jusuf Kalla kalah telak dari Prabowo-Hatta Rajasa di Sumbar, apakah Pilpres 2019 terjadi revance, giliran Jokowi kalah telakan Prabowo.

“Peluang  menang pak Jokowi di Sumbar sangat besar, apalagi dukungan konkret bupati dan walikota, ingat juga pemilih di Sumbar itu menggunakan logika tidak kacamata kuda dalam memilih pemimpin negara,”ujar Febby.(wan)