Padang, - Wali Kota Padang, Fadly Amran, mengadakan pertemuan dengan Kadishub Sumbar, Dedy Diantolani, serta Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Sumbar, Muhammad Majid, di Kantor Dinas Perhubungan Sumbar, Jumat (7/3/2025).
Pertemuan ini bertujuan untuk membahas peningkatan infrastruktur transportasi serta solusi permasalahan lalu lintas di Kota Padang.
Fadly Amran menyampaikan harapan agar Dishub Sumbar dan BPTD Kelas II dapat memberikan dukungan penuh dalam memastikan kelancaran transportasi di Kota Padang.
"Kami mengharapkan dukungan Dishub Sumbar dan BPTD Kelas II sesuai kewenangannya untuk memastikan transportasi di Kota Padang lebih tertata dan lancar," ujar Fadly Amran.
Lebih lanjut, ia juga menekankan pentingnya pemeliharaan lampu penerangan jalan umum serta traffic light agar selalu berfungsi optimal.
Hal ini diperlukan guna memberikan kenyamanan dan keselamatan bagi masyarakat serta wisatawan yang berkunjung ke Kota Padang."Kami berharap traffic light yang menjadi kewenangan BPTD mendapat perhatian khusus karena perannya sangat penting dalam menjaga kelancaran dan ketertiban lalu lintas di Kota Padang," tambahnya, didampingi Kadishub Kota Padang, Ances Kurniawan.
Dalam kesempatan yang sama, Kadishub Sumbar, Dedy Diantolani, menegaskan perlunya koordinasi yang lebih baik antara pemerintah daerah dan instansi terkait untuk menangani masalah transportasi secara lebih efektif.
"Kami siap menyikapi harapan dan keinginan Wali Kota Padang dalam mendukung kebijakan transportasi, khususnya terkait rencana pengembangan kawasan pinggir pantai, Pasar Raya, dan pasar satelit," tuturnya.
Sementara itu, Kepala BPTD Kelas II Sumbar, Muhammad Majid, memastikan pihaknya akan terus memantau kelayakan lampu lalu lintas serta infrastruktur transportasi lainnya di Kota Padang.
Editor : Redaksi