Bupati Pasbar Sidak PT BSS..

oleh -866 views
oleh
866 views
Bupati Pasbar Hamsuardi Sidak PT BSS karena diduga buang limbah ke sungai, Senin 2/8-2021. (foto: dok/jonhar)

Pasaman Barat, —Bupati Pasaman Barat Hamsuardi inspeksi mendadak (Sidak) ke PT. Berkat Sawit Sejahtera (BSS) yang terletak di Jorong Simpang Tiga Alin, Nagari Muara Kiawai, Kecamatan Gunung Tuleh, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Provinsi Sumatera Barat. Senin 2/8-2021.

Hamsuardi mengatakan dia langsung merespon begitu dapat laporan dari masyarakat setempat, LSM dan pemberitaan dari media, bahwa Perusahaan PT BSS membuang limbah perusahaaan ke aliran sungai sehingga menyebabkan pencemaran lingkungan dan meresahkan masyarakat.

“Dasar kita Sidak hari ini karena saya mendapatkan laporan dari berbagai elemen bahwa perusahaan PT BSS membuang limbah ke aliran sungai sehingga meresahkan masyarakat dan ikan yang di sungai mati akibat tercemarnya lingkungan itu” ujar Hamsuardi

Hamsuardi juga menegaskan jika perusahaan tidak mematuhi aturan yang berlaku dan tidak menuntaskan persoalan ini dalam waktu dekat, ia akan menutup perusahaan tersebut.

Sementara itu, Humas PT BSS Marjohan ketika dikonfirmasi membantah terkait perusahaan membuang limbah dengan sengaja ke aliran sungai.

Dijelaskannya, limbah yang mengalir ke sungai disebabkan karena adanya kebocoran pipa aliran limbah dan saat ini masih dalam perbaikan.

“Kita mengakui limbah perusaan bocor ke aliran sungai, tapi kita membantah kalau perusahaan dengan sengaja membuang limbah Kesungai, karna itu definisi yang berbeda” ujar Humas BSS Marjohan

Dikatakan Marjohan, limbah perusahaan mengalir ke sungai karena ada kebocoran pipa yang tidak diduga dan saat ini kebocoran itu sedang tahap perbaikan.

“Kemudian terkait ikan yang mati pihak perusahaan sudah bertanggung jawab untuk mengganti kerugiannya,” ujar Marjohan. (jonhar)