Pessel, - Tiada hari tanpa sambang ke Masjid melaksanakan Gerakan Subuh Berjamaah (GSB) dilakukan jajaran Polsek Pancung Soal, Polres Pesisir Selatan.
Gerakan Subuh Berjamaah kali ini, Kapolsek Pancung Soal IPTU. Hendra, SH, M.H, dilaksanakan di Mesjid Raya Istiqomah di Kenagarian Inderapura Timur, Kecamatan Airpura.
Selesai melaksanakan sholat Subuh Kapolsek Pancung Soal menyampaikan beberapa pesan kamtibmas.
Dalam penyampain itu, IPTU. Hendra,SH,M.H memberikan pesan tentang bahaya narkoba, kenakalan remaja, remaja tawuran, balap liar diwaktu subuh dan sore."Kita himbau agar masyarakat bisa ikut mendukung program ini, dalam rangka mewujudkan zero balap liar, zero tawuran," ucap Kapolsek Pancung Soal.
IPTU. Hendra mengajak dukungan dan kerjasama dari seluruh elemen masyarakat, tokoh masyarakat, ninik mamak dan pemuda.
Usai menyampaikan himbuan, Kapolsek Pancung Soal melaksanakan kegiatan One day One Khatam Qur'an di Mapolsek Pancung Soal. (***)
Editor : Redaksi