Rumah Singgah Soekarno Rata dengan Tanah, Ini Kode Keras Ketua PA GMNI Sumbar

oleh -1,346 views
oleh
1,346 views
Yogi Yolanda keluarkan kode keras soal Rumah Singgah Soekarno di Padang dirobohkan, Sabtu 18/2-2033. foto saat Yogi (kanan) di PP GMNI. (dok)

Padang,— Viral rumah singgah tokoh dunia, sang Proklamator Bangsa Bung Karno rata dengan tanah di jalan A Yani Padang, membuat Ketua PA GMNI Sumbar Yogi Yolanda geram.

Di akun Facebooknya Sabtu 18/2-2023 Yogi Yolanda sampaikan kode keras.. sinak gaesss..

Bangunan itu telah runtuh baru dibangun kembali, ini yang namanya “habih cakak silek takana”.

“Walikota Padang yang rumah dinasnya berhadap hadapan dengan situs cagar budaya ini mengaku tidak tahu terkait pembongkaran. Kita jadi bingung apa saja yang diketahui oleh Walikota Padang itu,”ujar Yogi di akun Facebook @Yogi Yolanda.

Selain itu kata Yogi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam hal ini Balai Pelestarian Cagar Budaya kemana saja?.

“Jika dulu alasan plang ini hilang tahun 2009 akibat gempa, kenapa selama 13 tahun ini tidak ada inisiatif mendirikan lagi dan dibiarkan kosong melompong,” ujarnya.

Atas pembiaran dan ratanya kini bangunan rumah yang pernah menjadi persinggahan H Ir Soekarni, PA GMNI Sumbar mendesak ;

1. Kementrian terkait membuat laporan polisi terkait pengerusakan benda cagar budaya sesuai dengan UU No.11 th 2010, agar bisa mendatangkan efek jera dan Bangunan Cagar Budaya lain yg terancam hilang bisa terselematkan.

2. Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan dalam hal ini Balai Pelestarian Cagar Budaya harus dievaluasi dan bertanggung jawab karna lalai menjaga salah satu Benda Cagar Budaya yang penting di Sumatera Barat.

3. Walikota Padang harus meminta maaf kepada publik akibat lalai dalam menjaga Benda Cagar Budaya.

4. Ini momentum kita untuk mendorong penggalian sejarah hubungan harmonis Bung Karno dengan Ranah Minang. Lebih kurang 5 Bulan Bung Karno di Ranah Minang, banyak hal yg dilakukan beliau bahkan ide sila pertama “Ketuhanan Yang Maha Esa” konon kabarnya didapatkan dari hasil diskusi Bung Karno dengan Ulama-Ulama Minangkabau.

Itulah kode keras Ketua PA GMNI Sumbar Yogi Yolanda di-rewrite dari akun Facebook-nya. (adr)