"Dengan pemain yang ada, kami optimis bisa meraih tiga poin penuh," ungkapnya penuh percaya diri.
Pertandingan ini sendiri dijadwalkan akan berlangsung pukul 15.00 WIB, dan para pemain Semen Padang FC disebutkan memiliki antusiasme besar untuk memberikan performa terbaik mereka di hadapan para suporter.
Dukungan dari para suporter Semen Padang FC juga diharapkan menjadi penyemangat tersendiri bagi para pemain.
Para penggemar diimbau untuk memadati Stadion H Agus Salim dengan mengenakan atribut merah sebagai bentuk dukungan penuh.
Eduardo menyampaikan harapannya agar para suporter bisa hadir dan memberikan dukungan moril yang dibutuhkan tim untuk mengalahkan Dewa United.
"Kami mengajak seluruh suporter untuk datang ke stadion dan mendukung perjuangan tim di laga penting ini. Semangat dari penonton di stadion akan menjadi motivasi tambahan bagi para pemain," ujarnya.
Dalam menghadapi Dewa United, Eduardo telah menyiapkan strategi khusus yang akan diterapkan.Ia menyebutkan bahwa timnya akan bermain dengan keseimbangan antara bertahan dan menyerang, mengingat pentingnya mengantisipasi serangan dari Dewa United yang dikenal memiliki pola permainan cepat.
"Kami sudah persiapkan strategi yang pas, dan pemain yang turun akan menjalankan instruksi dengan baik. Tim kami harus disiplin dalam bertahan, namun tetap agresif dalam menyerang agar dapat mencetak gol," tambah Eduardo.
Pertandingan melawan Dewa United ini menjadi kesempatan emas bagi Semen Padang FC untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara.
Editor : Redaksi