Pascasarjana IAIN Batusangkar Bahas Kontribusi Islam Bagi Peradaban Dunia

oleh -1,213 views
oleh
1,213 views
Direktur Pascasarjana IAIN Batusangkar, Dr. Syukri Iska, M.Ag (kiri) didampingi Wakil Direktur, Dr. Suswati Hendriani, M.Pd, dan Ketua Pelaksana BIC III, Dr. Risman Bustamam, MA (dua kanan) menyampaikan keterangan kepada pers di Batusangkar, Selasa 9 Oktober 2018.(foto: fik)

Tanah Datar,—Batusangkar International Conference (BIC) III atau Konferensi Internasional Batusangkar digelar Pascasarjana IAIN Batusangkar 15 dan 16 Oktober 2018 mendataang akan membahas kontribusi umat Islam dalam peradaban dunia global.

“Dengan mengusung tema Building Global Civilitzation Through Inclusive Islam, peserta konferensi akan mengupas tentang cara umat Islam berkontribusi nyata bagi peradaban dunia global sebagai bentuk mewujudkan dan menyebarkan Islam rahmat bagi alam,”ujar Direktur Pascasarjana IAIN Batusangkar, Dr. Syukri Iska, M.Ag di Batusangkar, Selasa 9/10 kemarin.

Syukri didampingi Wakil Direktur Pascasarjana, Dr. Suswati Hendriani, M.Pd, menyebut konferensi yang digelar setiap tahun ini diharapkan mampu menghasilkan konsep Islam dalam menghadapi persaingan global dan mampu merumuskan Islam yang sejalan dengan kemaslahatan umat dalam menghadapi persaingan global.

“Kegiatan BIC III ini dilaksanakan di Hotel Emersia Batusangkar dan akan dibuka Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin, sekaligus menjadi Pembicara Utama,”ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Konferensi, Dr. Risman Bustamam, MA
menyampaikan pembicara utama lainnya adalah Prof. Dr. Supyan Hussin (Institute Alam dan Tamaddun Melayu, University Kebangsaan Malaysia), Prof. Magdy Bahig Behman (Eastern Mennonite University, Virginia, USA).
Kemudian Prof. H. Syafig A. Mughni, M.A., Ph,D (Menonite University of Surabaya), Prof. Noorhaidi, M.A, M.Phil., Ph.D, (Islamic University of Indonesia), Dr. Adil Bin Abdillah Al Mathrudiy, (Lecture Al Imam Muhammad Bin Saud Islamic University), dan Prof. Dr. Duski Samad, M.Ag, (Islamic University of Indonesia).

Risman mengatakan konferensi ini akan diikuti sekitar 300 peserta yang terdiri dari akademisi, peneliti, pemerintah atau pengambil kebijakan, mahasiswa, dan unsur tokoh masyarakat. (fik)

Teks Foto : Direktur Pascasarjana IAIN Batusangkar, Dr. Syukri Iska, M.Ag (kiri) didampingi Wakil Direktur, Dr. Suswati Hendriani, M.Pd, dan Ketua Pelaksana BIC III, Dr. Risman Bustamam, MA (dua kanan) menyampaikan keterangan kepada pers di Batusangkar, Selasa 9 Oktober 2018.