Rute ini diyakini membawa dampak signifikan bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) lokal.
Pj Wali Kota Padang menambahkan bahwa UMKM akan memiliki akses lebih luas untuk memasarkan produk mereka ke pasar internasional.
Dengan dukungan kalender event yang telah disusun, wisatawan diharapkan dapat menikmati berbagai atraksi budaya, kuliner, dan pariwisata unggulan Kota Padang.
Dengan optimisme ini, Pemerintah Kota Padang percaya bahwa pembukaan rute Padang-Singapura akan memberikan kontribusi besar terhadap peningkatan pariwisata, perdagangan, dan investasi. (***) Editor : Redaksi